PWMU.CO– Enam PRNA (Pimpinan Ranting Nasyiatul Aisyiyah) di Cabang Watukebo Jember menerima Surat Keputusan Organisasi (SKO) berdirinya ranting.
Penyerahan Surat Keputusan Organisasi (SKO) dilakukan Ketua Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Watukebo, Ayunda Indah Lestariasih saat rapat bulanan di rumah Ayunda Reni, Ketua Pimpinan Ranting Nasyiatul Aisyiyah Watukebo Barat, Kamis (16/3/2023).
Enam PRNA yang menerima SKO yaitu PRNA Watukebo Tengah, Watukebo Barat, Watukebo Timur, Pontang Barat, Pontang Timur, dan Karang Templek.
Surat Keputusan Organisasi (SKO) adalah surat penetapan berdirinya Pimpinan Ranting Nasyiatul Aisyiyah. SKO merupakan salah satu upaya penertiban administrasi yang sedang digalakkan oleh Pimpinan Pusat Nasyiatul Aisyiyah sejak pertengahan tahun 2022.
Rapat bulanan PCNA merupakan kegiatan rutin yang berfungsi sebagai wasilah silaturrahmi antar pengurus sekaligus evaluasi kegiatan dan penguatan organisasi.
Tepat pada pukul 16.00 WIB diwarnai hujan rintik-rintik serta pemadaman listrik, acara yang dihadiri oleh segenap anggota PCNA Watukebo dan Ketua Pimpinan Ranting Nasyiatul Aisyiyah dimulai.
Diawali dengan membaca al-Quran bersama dipimpin oleh Ayunda Sholihatin membacakan surat al-Baqarah ayat 20-25. Kemudian dilanjutkan acara inti dipimpin Ketua PCNA Watukebo, Ayunda Indah Lestariasih.
Membahas tiga agenda. Pertama, persiapan menjadi panitia pada acara panggung gembira yang diadakan oleh PPM MBS al-Mukhtar. Kedua, persiapan menjadi panitia pemilihan (Panlih) pada Musycab Pimpinan Cabang Aisyiyah Watukebo. Ketiga, persiapan menyambut Musywil, Musyda, dan Musycab Nasyiatul Aisyiyah.
Pada rapat ini juga dibahas tentang peluncuran daiat Ramadhan bekerja sama dengan PCA Watukebo dan penyempurnaan Laporan Pertanggungjawaban serta pembubaran panitia Darul Arqam Dasar 1 hasil Kerjasama PCNA Watukebo dan PCNA Tempurejo.
Kemudian rapat bulanan PCNA Watukebo ditutup dengan kegiatan ramah tamah dalam suasanan penuh keleluargaan.
Penulis Indah Lestariasih Editor Sugeng Purwanto