Hadrah SMK Muda Genteng Tampil Memukau di Musywil; Liputan Kontributor PWMU.CO Banyuwangi Taufiqur Rohman
PWMU.CO – Hadrah SMK Muhammadiyah 2 (Muda) Genteng Banyuwangi tampil memukau di hadapan peserta Musyawarah Wilayah (Musywil) XVII Pemuda Muhammadiyah Jawa Timur di Gedung Wanita Banyuwangi, Sabtu (15/7/2023).
Demi ikut menyemarakan dan menyukseskan Musywil XVII Pemuda Muhammadiyah, sejak kemarin tim Hadrah SMK Muda telah berangkat menuju Banyuwangi. Mereka berjumlah 13 personel: 10 memainkan rebana dan vokal dan didampingi oleh 3 orang guru pendamping. Yaitu, Imam Hambali SHI (guru Ismuba), Muhammad Wahid SPd (Waka Kesiswaan) dan Bagus Pusoko SPd (guru BK sekaligus sebagai driver).
Pukul 13.00 WIB (14/7/2023) hari Jumat, rombongan berangkat dari SMK Muda Genteng. Perjalanan memakan waktu 30 menit untuk sampai ke Kabupaten Banyuwangi. Untuk memudahkan perjalanan, tim menggunakan mobil Hiace SMK Muda, karena sekaligus membawa peralatan dan perlengkapan Hadrah.
Baca sambungan di halaman 2: Tiga Lagu