PWMU.CO – Siswa MIM 1 Pare Dewa Halbanero berhasil meraih silver awards pada lomba piano internasional di Bangkok, Thailand, Sabtu-Ahad (9-10/12/23).
Siswa Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah 1 Pare (Mimsapa) itu berhasil meraih Silver Awards kategori C usia 11 tahun se-Asia Tenggara pada ajang Youth Educational Friendship Festival (YEFF).
Bakat Dewa, sapaan akrabnya, di bidang musik telah mengantarnya meraih prestasi di tingkat internasional. Even lomba musik piano yang mengantarkan Dewa meraih prestasi tersebut berlangsung di Bansomdejchaopraya Rajabhat University Bangkok, Thailand.
Dewa menceritakan, “Dalam lomba tersebut, peserta diminta memainkan repertoar lagu berjudul ‘A Carousel Ride’ menggunakan alat musik acoustic piano. Alhamdulillah, saya bisa memainkan dengan lancar,” ujarnya.
Sebelum berangkat ke Bangkok, Dewa mengawali perjuangannya dengan mengikuti Indonesia Nasional Piano Festival (INPF) yang berlangsung di Denpasar pada awal bulan Oktober lalu. Kepiawaian Dewa dalam memainkan alat musik piano berhasil mengantarkannya meraih Diamond Award (Juara 1), yang merupakan tiket menuju Bangkok, Thailand.
Berangkat Bersama Ibunda
Dewa bertolak menuju Bangkok bersama ibunda Kurnia dan adiknya Azzure Belva, yang juga siswa di MI Muhammadiyah 1 Pare pada Kamis (7/12/23). “Terima kasih kami sampaikan atas perhatian dan suppport yang diberikan oleh pihak madrasah. Saya sangat terkesan sekali dan mudah-mudahan MIM 1 Pare semakin maju dan semakin banyak siswa-siswa yang berprestasi,” tutur Kurnia, sang Ibunda.
Kabid Kesiswaan Mimsapa Nurul Huda menyampaikan bahwa Dewa Halbanero yang sehari-harinya selalu bersikap santun ini, merupakan salah satu siswa dengan multitalenta.
“Selain bakat di bidang seni musik, dia juga memiliki bakat di bidang olahraga. Untuk mengasah bakatnya, Dewa bergabung di Club Musik dan Tim Futsal ‘MIMIP FC’, yang juga sering meraih prestasi dalam berbagai even pertandingan,” kata dia.
Berikut daftar prestasi yang pernah diraih oleh Dewa:
- Juara 3 menyanyai “Islami Putra “ Porseni MI Kecamatan Pare
- Juara 1 lomba piano INPF di Denpasar, Bali
- Juara 2 lomba piano YEFF di Bangkok, Thailand
- Juara 3 lomba piano Putri Violin Bupati Ponorogo
- Serta banyak juara lainnya di pertandingan futsal maupun lomba piano online
Penulis Eri Nurokhim. Editor Darul Setiawan.