PWMU.CO – TK ‘Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) 4 Kota Blitar mengadakan kegiatan Orang Tua Mengajar yang berlangsung di ruang kelas A dan B mulai pukul 08.00 WIB.
Kegiatan yang diadakan setiap bulan pada hari Jumat pekan ketiga ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara orang tua dan anak serta memberikan pengalaman baru dalam proses pembelajaran. Acara yang berlokasi di Jalan Dr Sutomo nomor 34, Kelurahan Sananwetan, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar ini digelar pada Jumat (15/11/2024).
Dalam kegiatan Orang Tua mengajar ini, ada dua orang tua murid terpilih, yakni Dyah Sofianingsih dan Desti Riyana. Mereka merupakan ibu rumah tangga yang akan menjadi guru pengganti untuk mengajarkan materi kepada seluruh murid TK ABA 4 Kota Blitar.
Dyah Sofianingsih adalah ibu dari Dzaki, sementara Desti Riyana adalah ibu dari Dizky. Keduanya mengajarkan materi bertema Hari Pahlawan.
Para murid diajak untuk memahami dan menghargai perjuangan para pahlawan melalui aktivitas mewarnai gambar pahlawan. Dengan cara ini, anak-anak tidak hanya belajar sejarah, tetapi juga melatih keterampilan motorik halus mereka dalam mewarnai gambar.
Kehadiran orang tua sebagai guru di kelas ini memberikan suasana yang lebih hangat dan menyenangkan bagi para murid.
Kepala TK ABA 4, Shinta Ari Hardianti SE SPd mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas partisipasi orang tua dalam kegiatan ini.
Shinta juga menyampaikan apresiasinya kepada para murid yang terlihat semangat dan ceria selama kegiatan berlangsung.
“Kami sangat bersyukur dan senang melihat anak-anak begitu bersemangat. Kegiatan seperti ini memberi manfaat besar, terutama dalam membangun kedekatan antara orang tua dan anak serta memperkenalkan nilai-nilai perjuangan melalui pembelajaran yang menyenangkan,” ujar Shinta.
Shinta juga menambahkan bahwa kegiatan ini sejalan dengan motto TK ABA 4 Kota Blitar yaitu, “Membangun Generasi Muslim Berakhlak Mulia, Kreatif, Sehat, Cerdas, Ceria, dan Berbudaya”.
Shinta berharap, melalui kegiatan ini, para murid dapat semakin bersemangat dalam belajar sehingga dapat tumbuh menjadi anak-anak yang cerdas dan berbudi pekerti luhur.
Kegiatan Orang Tua Mengajar ini diharapkan dapat terus berlanjut dan berkembang, menjadi salah satu program unggulan yang tidak hanya meningkatkan kualitas pendidikan, tetapi juga semakin mempererat hubungan antara sekolah, orang tua, dan para murid.
Semoga TK ABA 4 Kota Blitar dapat menjadi lembaga pendidikan yang semakin diminati masyarakat dan terus berinovasi dalam mencetak generasi masa depan yang berkualitas. (*)
Penulis Agus Fawaid Editor Ni’matul Faizah