Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Bungkam Yaman 4-1, Garuda Muda Dipastikan Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Iklan Landscape Smamda
Bungkam Yaman 4-1, Garuda Muda Dipastikan Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
pwmu.co -
Aksi pemain Timnas U-17 Indonesia Evandra Florasta dalam pertandingan melawan Yaman pada Piala Asia U-17 2025 di Jedah, Arab Saudi (Tempo)

PWMU.CO – Timnas U-17 Indonesia memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025 setelah meraih kemenangan meyakinkan 4-1 atas Yaman dalam laga kedua Grup C Piala Asia U-17 2025. Pertandingan berlangsung di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal, Jeddah, pada Senin malam (7/4/2025).

Skuad Garuda Muda yang diasuh oleh pelatih Nova Arianto tampil dominan sejak awal. Dua gol di babak pertama disumbangkan oleh Muhamad Zahaby Gholy dan Fadly Alberto.

Yaman sempat memperkecil ketertinggalan lewat penalti yang dieksekusi Mohammed Al Garash di paruh kedua. Namun, Indonesia merespons dengan dua gol tambahan melalui brace dari Evandra Florasta. Skor akhir 4-1 menegaskan keunggulan tim Merah Putih.

Kemenangan ini mengokohkan posisi Indonesia di puncak klasemen Grup C dengan koleksi enam poin. Dengan hasil ini pula, Evandra Florasta dan rekan-rekan dipastikan melaju ke babak perempat final Piala Asia U-17.

Lolosnya Indonesia ke delapan besar juga berarti tiket menuju Piala Dunia U-17 2025 telah dikantongi. Ini menjadi penampilan kedua beruntun Indonesia di ajang dunia tersebut, setelah sebelumnya tampil sebagai tuan rumah di tahun 2023.

Indonesia menjadi negara Asia keempat yang memastikan diri tampil di Piala Dunia U-17, menyusul Qatar (tuan rumah), Arab Saudi, dan Uzbekistan. Turnamen tersebut dijadwalkan berlangsung di Qatar pada 3–27 November 2025 dan akan melibatkan 48 tim dari enam konfederasi FIFA.

Selamat kepada seluruh pemain Timnas Indonesia U-17, pelatih Nova Arianto, jajaran staf, serta para pendukung setia Garuda Muda atas pencapaian luar biasa ini! (*)

Penulis Wildan Nanda Rahmatullah Editor Azrohal Hasan

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu