Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Dorong Pembelajaran Teknologi, SDMM Dalami AI dan CLIL di Workshop Cambridge

Iklan Landscape Smamda
Dorong Pembelajaran Teknologi, SDMM Dalami AI dan CLIL di Workshop Cambridge
Tim Perwakilan SDMM dalam Cambridge Workshop di Savana Hotel, Malang (Ema Rohmah Hayati/PWMU.CO)
pwmu.co -

Tepat pukul 10.30 WIB, empat perwakilan guru dan pimpinan dari SD Muhammadiyah Manyar (SDMM), Gresik bertolak dari Gresik menuju Malang. Perjalanan itu bukan tanpa alasan, mereka berpartisipasi dalam Cambridge Workshop on Designing and Implementing Technology-Enhanced CLIL Lessons for Deep Learning di Hotel Savana.

Kegiatan ini bertujuan memperdalam pemahaman dan penerapan metode CLIL (Content and Language Integrated Learning) dengan dukungan teknologi dalam proses pembelajaran.

Kepala Sekolah Athiq Amiliyah SPd, Koordinator Kurikulum Umi Syarifah SSi, Koordinator Humas Pradita Eka Putri SPd, dan Penanggung Jawab ICP Ema Rohmah Hayati SPd hadir mewakili SDMM dalam workshop ini.

Kehadiran mereka menunjukkan komitmen sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran, khususnya di kelas ICP (International Class Program) yang didukung oleh kurikulum Cambridge.

Workshop ini fokus pada perancangan dan implementasi pembelajaran yang menggabungkan konten (materi pelajaran) dengan bahasa asing (bahasa Inggris) yang diperkaya dengan teknologi.

Tujuannya adalah menciptakan pembelajaran yang lebih mendalam (deep learning) dan efektif. Para peserta mendapatkan berbagai materi, termasuk strategi desain kurikulum, penggunaan aplikasi dan platform digital, serta teknik evaluasi yang relevan untuk kelas CLIL.

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Savana, Malang, ini menyediakan fasilitas lengkap dan suasana kondusif untuk belajar. Acara berlangsung selama tiga hari penuh, dimulai sejak Jumat-Ahad (29-31/8/2025).

Jadwal yang padat menunjukkan intensitas dan materi yang komprehensif dalam workshop tersebut. Agenda ini bukan pertama kalinya, tetapi menjadi rangkaian ketiga dari Cambridge Workshop dengan materi CLIL yang pernah diadakan oleh Cambridge Centre ID110.

Komitmen SDMM

Keikutsertaan SDMM dalam workshop ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk mengembangkan kompetensi guru, khususnya dalam pengajaran berbasis CLIL yang menjadi ciri khas di kelas ICP.

Dengan mengadopsi metode terbaru dari Cambridge, SDMM berharap dapat menciptakan pengalaman belajar yang lebih interaktif, relevan, dan berdaya saing bagi para siswanya di era digital.

Setelah kembali dari kegiatan workshop ini, para peserta diharapkan dapat mengimplementasikan pengetahuan dan keterampilan baru yang mereka peroleh. Juga mengimbaskan informasi terbaru yang didapat kepada teman sejawat, yaitu para guru SDMM, khususnya yang mengajar di kelas ICP.

Implementasi dari workshop ini nantinya juga akan ditindaklanjuti oleh Expert Team Cambridge Centre ID110 pada saat pelaksanaan Monev (Monitoring and Evaluation) yang dijadwalkan pada Januari mendatang.

Dengan demikian, SDMM berkomitmen untuk terus berproses dalam menerapkan hasil dari workshop ini ke dalam kurikulum dan metode pembelajaran, khususnya di kelas ICP.

Harapannya, kualitas pendidikan di SDMM akan terus meningkat, sejalan dengan visi sekolah untuk mencetak generasi yang cerdas, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan global.

Pengumuman CPT – IPT – Checkpoint

Selain rangkaian kegiatan workshop, dalam agenda tersebut juga diumumkan peraih nilai terbaik dalam ujian rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Cambridge dan diikuti oleh seluruh siswa-siswi dari sekolah-sekolah mitra Cambridge Centre ID110.

Ada tiga hasil ujian yang diumumkan, yaitu CPT (Centre Progression Test) yang diikuti oleh siswa kelas 1 dan 2 ICP; IPT (International Progression Test) untuk siswa kelas 3, 4, dan 5 ICP; serta Checkpoint yang diperuntukkan bagi siswa kelas 6 ICP.

Athiq Amiliyah SPd menyampaikan rasa syukurnya yang mendalam atas prestasi yang diraih oleh siswa SDMM sebagai peraih nilai terbaik dalam kegiatan CPT dan IPT tahun ajaran 2024/2025.

“Alhamdulillah, untuk kesekian kalinya SDMM dapat membuktikan konsistensi dan keseriusan dalam mendukung program ICP selama kurang lebih 15 tahun,” ucapnya.

Gallery Walk Penutup Workshop

Penutupan workshop AI dan CLIL semakin menarik dengan adanya sesi gallery walk. Sebelum keberangkatan workshop, setiap sekolah diminta membuat poster dengan kriteria tertentu yang berhubungan dengan best practice dari CLIL yang pernah diterapkan di sekolah masing-masing.

SDMM mengusung topik Water Plan System yang sudah pernah dipraktikkan sebelumnya oleh siswa kelas 6 ICP.

Menutup kegiatan workshop selama tiga hari tersebut, Penanggung Jawab ICP Ema Rohmah Hayati SPd menyampaikan harapan terbaiknya.

“Semoga semua ilmu, informasi, dan keterampilan yang didapat oleh tim SDMM dapat menjadi dukungan terbaik bagi guru-guru dalam mendampingi proses belajar para siswa, khususnya untuk International Class Program (ICP).”

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu