PWMU.CO – Belajar menggunakan media sosial dengan bijak perlu ditanamkan sejak dini. Hal inilah mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 12 Universitas Muhammadiyah Surabaya lakukan.
Mereka menyelenggarakan kegiatan edukatif di SDN Kembangbelor, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
Mengusung tema “Me Time with Media: Literasi Digital dan Sosial Media yang Sehat”, psikoedukasi ini tertuju kepada siswa SD dengan tujuan membentuk karakter generasi digital yang cerdas dan bertanggung jawab.
Kegiatan ini terlaksana pada Kamis (31/07/2025) mulai pukul 07.00–09.30 WIB. Dengan antusiasme siswa yang terlihat sejak awal, terutama karena penyampaian materi terlaksana secara interaktif dan menyenangkan.
Literasi Digital hingga FOMO
Para mahasiswa KKN tahun akademik 2025/2026 beranggotakan mahasiswa lintas fakultas di Universitas Muhammadiyah Surabaya.
Mereka mengajak anak-anak untuk memahami pengertian literasi digital, manfaat dan risiko media sosial, bahaya hoaks, cyberbullying, hingga FOMO (Fear of Missing Out).
Penyampaian materi dibuat sederhana dan komunikatif agar mudah dipahami dan dapat langsung diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Setelah sesi materi, siswa melakukan simulasi sederhana untuk mengenali ciri informasi palsu dan berlatih cara merespons konflik di dunia maya secara sehat.
Simulasi ini terpandu oleh tim KKN menggunakan alat bantu visual sederhana, serta diperkaya dengan permainan edukatif yang menambah keterlibatan siswa. Anak-anak terlihat aktif bertanya dan berbagi pengalaman pribadi mereka dalam menggunakan media sosial.
“Kami ingin teman-teman belajar bahwa media sosial bukan hanya untuk hiburan, tapi juga harus digunakan secara bertanggung jawab. Harapan kami, kalian bisa menjadi generasi digital yang waras dan bijak” ujar Nisa, anggota KKN Kelompok 12, saat menyampaikan materi.
Untuk menambah suasana ceria, kegiatan terselingi dengan ice breaking yang membuat anak-anak bergerak, tertawa, dan tetap fokus. Suasana menjadi hangat dan penuh energi positif.
Di akhir kegiatan, siswa mendapatkan snack sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi mereka. Kegiatan berakhir dengan sesi dokumentasi dan refleksi singkat bersama guru dan tim KKN. Pihak sekolah menyambut baik inisiatif ini sebagai langkah positif dalam membekali anak-anak dengan keterampilan digital yang sehat.
Melalui kegiatan ini, KKN Kelompok 12 UMSurabaya berharap nilai-nilai literasi digital dan etika bermedia sosial dapat teraplikasikan tidak hanya di sekolah, namun juga di lingkungan rumah.
Sehingga, anak-anak tumbuh menjadi pengguna teknologi yang cerdas dan bertanggung jawab sejak dini.





0 Tanggapan
Empty Comments