Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Hebat! Tiga Siswa Mamsaka Khatam 30 Juz dalam Sebulan

Iklan Landscape Smamda
Hebat! Tiga Siswa Mamsaka Khatam 30 Juz dalam Sebulan
3 siswa Mamsaka khatam 30 juz di Daurah Tahfidz Ponpes Karangasem (Foto: Wahidul Qohar/PWMU.CO)
pwmu.co -

Rasa syukur dan kebahagiaan menyelimuti keluarga besar Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Karangasem (Mamsaka) Paciran, Lamongan. Tiga siswanya, yaitu Alforza Muhammad, Muhammad Azzam Hibatullah, dan Aluna Maulida, berhasil menuntaskan hafalan 30 juz Al-Qur’an dalam kegiatan Daurah Tahfidzul Qur’an Angkatan 23 Pondok Pesantren Karangasem.

Capaian siswa tersebut disampaikan pada acara penutupan daurah. Prestasi ini menjadi kebanggaan tersendiri, tidak hanya bagi ketiganya, tetapi juga bagi madrasah, pesantren, serta orang tua.

Menghafal hingga 30 juz selama sebulan membutuhkan kesungguhan, kedisiplinan, dan ketekunan yang tinggi. Keberhasilan ini menunjukkan betapa kuatnya semangat belajar mereka serta dukungan dari para ustaz yang membimbing.

Kepala Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Karangasem, Purwanto M.Pd memberikan apresiasi atas capaian tersebut. Ia menyampaikan ucapan selamat kepada tiga siswa yang berhasil mencapai prestasi mulia ini.

“Kami merasa sangat bangga dan bersyukur. Alforza, Azzam, dan Aluna telah mengharumkan nama Mamsaka dengan capaian yang luar biasa. Semoga ini menjadi awal kebaikan yang terus berkembang dalam hidup mereka,” ujarnya.

Purwanto menambahkan bahwa khatam 30 juz bukanlah akhir, melainkan awal perjalanan panjang untuk menjaga dan terus mengulang hafalan. Ia berpesan agar ketiga siswa senantiasa istiqamah dalam perjalanan mereka bersama Al-Qur’an.

Iklan Landscape UM SURABAYA

“Jangan pernah berhenti di titik ini. Teruslah mengulang hafalan, memperdalam pemahaman, dan mengamalkan isi Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Itulah wujud nyata seorang hafizh sejati,” pesannya.

Selain ucapan selamat kepada ketiga siswa, Purwanto juga memberikan motivasi kepada seluruh siswa Mamsaka agar menjadikan keberhasilan ini sebagai inspirasi.

“Kami berharap capaian mereka menjadi pemicu semangat bagi teman-temannya. Dengan Al-Qur’an, kita bisa memiliki pondasi yang kokoh, akhlak mulia, dan masa depan yang lebih terarah,” tambahnya.

Dengan capaian ini, Mamsaka semakin meneguhkan komitmennya dalam mencetak generasi Qur’ani yang berprestasi sekaligus berakhlak mulia.

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu