Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Kiat Membangun Keluarga Sakinah, Mawaddah, Warahmah

Iklan Landscape Smamda
Kiat Membangun Keluarga Sakinah, Mawaddah, Warahmah
pwmu.co -
rumah tangga

PWMU.CO– Tema kiat membangun keluarga sakinah, mawaddah, warahmah tersampaikan pada Pengajian Aisyiyah Ranting Perguruan Bumiaji. Bertempat di TK ABA 02 Bumiaji pada Rabu (11/9/2024), Narasumber dalam materi tersebut adalah Kepala KUA Bumiaji, Supriyadi SHI.

Mengawali kajiannya, Kepala KUA mengingatkan pentingnya memperhatikan persoalan-persoalan yang ada dalam rumah tangga. Sebab, semakin lama pasangan suami istri berumah tangga pasti semakin banyak pula persoalan yang akan mereka hadapi.

Karenanya, penguatan rumah tangga harus selalu berlangsung antara pasangan suami istri.

Penyelesaian Masalah Rumah Tangga

Untuk menyelesaikan persoalan dalam rumah tangga, tambah supriyadi, juga memerlukan pengendalian ego dari suami dan istri.

“Sering dijumpai, ketika muncul permasalahan, baik suami maupun istri sama-sama tidak mau mengalah” kata Supriyadi.

“Apabila terjadi persoalan, suami harus lebih banyak mengalah, sebab ia adalah kepala rumah tangga” lanjutnya. “Hal-hal remeh sering menjadi pemicu permasalahan, termasuk masalah anak-anak” terangnya.

Supriyadi berpesan agar seorang suami memperhatikan kebutuhan istrinya, membahagiakannya. Selain itu, juga harus menghargai pekerjaan istri.

Iklan Landscape UM SURABAYA

“Jangan biasakan memerintah istri, suami justru harus membantu istri. Hal itu sangat berarti dalam rumah tangga” kata Supriyadi.

Suami dan istri harus bisa memahami karakter masing-masing. Sebagai orang tua, tegas Supriyadi, juga harus memahami karakter anak-anaknya, serta menyepakati pendidikan dan pola asuh dalam rumah tangga.

Hal lain yang harus diperhatikan dalam rumah tangga adalah orang tua memperhatikan pentingnya ilmu bagi anak-anaknya. Makan bersama dengan anak-anak adalah hal yang sangat penting. Karena pada saat itu, komunikasi antara orang tua dan anak dapat terjalin dengan lebih akrab.

Lebih lanjut, ada beberapa problematika besar dan rentan terjadi dalam rumah tangga. Antara lain

  1. Perselingkuhan
  2. Ekonomi
  3. Suami menyakiti istri baik melalui ucapan maupun tindakan, dan juga sebaliknya
  4. Mendiamkan pasangan dalam waktu lama

Sebagai penutup, Supriyadi berpesan agar suami istri selalu saling menghargai dan mempertahankan kasih sayang dalam keluarga.

Penulis Khoen Eka, Editor Danar Trivasya Fikri

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu