Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Milad ke-113 Muhammadiyah, PDM Probolinggo Hadirkan Mendikdasmen RI

Iklan Landscape Smamda
Milad ke-113 Muhammadiyah, PDM Probolinggo Hadirkan Mendikdasmen RI
Foto peresmian sederet gedung AUM baru di bawah naungan PDM Kabupaten Probolinggo (Foto: Juwariyah/PWMU.CO)
pwmu.co -

Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Probolinggo sukses menggelar peringatan Milad ke-113 Muhammadiyah dengan menghadirkan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) RI, Prof Dr Abdul Mu’ti M.Ed di SD Muhammadiyah 1 Paiton, Sabtu (17/1/2026).

Ketua PDM Kabupaten Probolinggo, Sigit Prasetyo S.T M.Pd menegaskan bahwa momentum ini adalah bukti komitmen persyarikatan dalam memperkuat dakwah dan pendidikan di wilayah Probolinggo.

Dalam ceramahnya, Prof Dr Abdul Mu’ti M.Ed mengingatkan warga Muhammadiyah agar terus memberi manfaat nyata dan tidak menjadi “NATO” (No Action Talk Only), melainkan menjadi motor penggerak. Sekolah bisa menjadi pusat pendidikan yang mensinergikan sekolah, keluarga, ibadah, dan masyarakat.

Apresiasi tinggi datang dari Pemerintah Kabupaten Probolinggo melalui sambutan Bupati Probolinggo, Dr. Haris (Gus Haris), yang memberikan apresiasi atas peran Muhammadiyah selama ini.

“Kontribusi Muhammadiyah sangat dibutuhkan untuk memajukan kualitas pendidikan di Kabupaten Probolinggo,” ujar Gus Haris.

Sementara itu, Drh. Zainul Muslimin dari Pimpinan Wilayah (PWM) Jawa Timur turut memotivasi agar sekolah-sekolah Muhammadiyah berani tampil “mewarnai” umat dengan memperkuat branding serta memaksimalkan media digital sebagai sarana syiar di era modern.

Kemeriahan acara semakin terasa melalui paduan suara hasil kolaborasi wali murid PAUD ABA dan SD Mutu Paiton, serta atraksi Tari Gelipang dan bela diri Tapak Suci yang memukau.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Ketua Pelaksana, Dwi Rohmadiyanto A.Md memastikan seluruh rangkaian agenda syiar ini berjalan khidmat dan semarak.

Peletakan Batu Pertama

Foto Peletakan batu pertama Aula Prof. Dr. Abdul Mu’ti SD Muhammadiyah 1 Paiton (Foto: Istimewa)

Momen bersejarah ini juga ditandai dengan langkah konkret PDM Kabupaten Probolinggo dalam pengembangan infrastruktur dakwah dan pendidikan. Secara simbolis dilakukan prosesi groundbreaking pembangunan Aula Serbaguna SD Mutu Paiton.

Proyek ini diharapkan menjadi fasilitas pendukung utama bagi kegiatan siswa dan masyarakat di wilayah Paiton. Semangat kemajuan ini ditegaskan sebagai bagian dari ikhtiar tiada henti Muhammadiyah dalam melayani bangsa melalui penyediaan sarana dan prasarana yang representatif.

Puncak acara ditutup dengan peresmian sederet gedung AUM baru di bawah naungan PDM Kabupaten Probolinggo. Di antaranya adalah peresmian Gedung Lantai 2 TK ABA Paiton, TK ABA Leces, serta Gedung Baru SD Mutif Kraksaan.

Selain sarana pendidikan, PDM juga meresmikan Masjid Mujahidin dan Masjid Al Khobar sebagai pusat peribadatan masyarakat. Peresmian ini menjadi penyemangat kekuatan kemandirian dan dinamika gerak PDM Kabupaten Probolinggo dalam memajukan kesejahteraan bangsa.

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu