Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Pembukaan KKN UM Surabaya di Gondang: Siap Tumbuh Bersama Inovasi, Berdampak dan Berkelanjutan

Iklan Landscape Smamda
Pembukaan KKN UM Surabaya di Gondang: Siap Tumbuh Bersama Inovasi, Berdampak dan Berkelanjutan
pwmu.co -
Foto bersama setelah acara pembukaan KKN (Anggun Filla Vinata/PWMU.CO)

PWMU.CO – Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tahun 2025 Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya resmi dimulai secara serentak di wilayah Kecamatan Gondang, Kabupaten Nganjuk pada Rabu (23/7/2025).

Acara pembukaan yang berlangsung di Balai Kecamatan Gondang Kulon ini dihadiri oleh tiga kelompok mahasiswa KKN, yakni Kelompok Gondang Kulon, Kelompok Sumber Rejo, dan Kelompok Nglinggo.

Mengusung tema “Tumbuh Bersama Inovasi, Berdampak dan Berkelanjutan”, KKN tahun ini mendorong mahasiswa untuk mengembangkan program-program berbasis inovasi sosial yang berorientasi pada kebermanfaatan jangka panjang bagi masyarakat desa.

Acara pembukaan dihadiri oleh jajaran pemerintahan kecamatan dan desa, antara lain Camat Gondang, Bayu Ista Sasongko, Kapolsek Kecamatan Gondang yang diwakili oleh Sugiarto, Kepala Desa Gondang, Kepala Desa Nglinggo, Kepala Desa Sumber Rejo, serta para kepala desa dari wilayah sasaran KKN.

Dalam sambutannya, perwakilan mahasiswa, Deni Muriawan, menyampaikan bahwa seluruh peserta KKN siap berkolaborasi dan bersinergi dengan masyarakat desa.

Ia menekankan bahwa mahasiswa akan berupaya menghadirkan program-program yang relevan dan progresif.

“Kami berharap kegiatan KKN ini dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif sesuai dengan rencana yang telah disusun. Semoga kehadiran kami dapat menjadi bagian kecil dari perubahan besar yang terjadi di desa,” ungkapnya.

Selanjutnya, Sugiarto, mengingatkan mahasiswa agar senantiasa menjaga sikap, etika, dan nama baik institusi.

“Mahasiswa harus menjadi contoh yang baik di tengah masyarakat. Jadikan KKN ini sebagai ruang praktik dari semua ilmu yang telah diperoleh selama kuliah,” pesannya.

Sementara itu, Bayu Ista Sasongko, memberikan apresiasi atas kontribusi mahasiswa KKN. Ia mendorong agar program yang dijalankan mampu menggali dan mengembangkan potensi desa.

“Kami harap mahasiswa dapat menjadi mitra pembangunan desa yang turut membantu menyentuh sektor-sektor penting, mulai dari pendidikan, lingkungan, hingga ekonomi lokal,” ujarnya.

Dengan dibukanya kegiatan ini, KKN Universitas Muhammadiyah Surabaya Tahun 2025 di Kecamatan Gondang secara resmi dimulai. Momen ini menandai terjalinnya sinergi antara dunia pendidikan tinggi dan masyarakat desa untuk tumbuh bersama melalui inovasi yang berdampak dan berkelanjutan. (*)

Penulis Anggun Filla Vinata Editor Ni’matul Faizah

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu