Upaya menjalin hubungan baik dengan warga sekitar terus dilakukan SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany), Kebomas, Gresik, Jawa Timur. Salah satu bentuknya diwujudkan melalui penyerahan bantuan berupa kaca cembung (convex mirror) kepada warga di lingkungan sekitar sekolah pada Jumat (16/1/2026) pagi.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana dan Prasarana SD Almadany, Mahfudz Efendi, S.Pd.Gr., M.M., menyampaikan surat ucapan terima kasih sekaligus menyerahkan empat unit kaca cembung kepada perwakilan warga melalui ketua RT dan RW setempat.
“Mewakili pihak sekolah, kami serahterimakan empat buah covex mirror melalui Ketua RW dan RT sekitar sekolah, agar dapat dimanfaatkan dan berguna bagi kelancaran lalu lintas warga dan sekolah,” ujar Mahfudz.
Dalam kegiatan tersebut, Mahfudz didampingi Komandan Security SD Almadany, Suparlan. Bantuan diserahkan kepada Ketua RT 7 Griya Karya Giri Asri (GKGA) Kedanyang, Ketua RT 6 GKGA, Ketua RW 6 GKGA, serta Ketua Forum Komunikasi (Forkom) Perumahan Green Prambangan Residence (GPR). Selain kaca cembung, pihak sekolah juga menyerahkan surat ucapan terima kasih kepada warga.
Mahfudz menjelaskan bahwa kaca cembung tersebut berfungsi meningkatkan visibilitas jalan masuk dan membantu mengurangi titik buta pengendara. Keberadaan fasilitas tersebut diharapkan dapat mendukung kelancaran lalu lintas serta meningkatkan keselamatan warga dan lingkungan sekolah.
Di tempat terpisah, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas SD Almadany, Lilis Setyawati, S.Pd., menyampaikan bahwa surat ucapan terima kasih tersebut berisi apresiasi atas dukungan warga dalam menjaga kelancaran aktivitas sekolah. Dukungan itu termasuk partisipasi warga dalam pengamanan dan pengaturan lalu lintas saat pelaksanaan Almadany Challenge Competition (ACC) ke-4 tahun 2026 pada Sabtu (10/1/2026).
Pada kegiatan tersebut, setelah berkoordinasi dengan pimpinan RT dan RW setempat, warga mengutus delapan tenaga tambahan untuk membantu pengamanan dan pengaturan lalu lintas, selain lima petugas keamanan sekolah.
Kepala SD Almadany, Lilik Isnawati, S.Pd., M.Pd., menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang terjalin antara sekolah dan warga sekitar.
“Alhamdulillah semoga bantuan bermanfaat, dan terjalin hubungan ketergantungan yang akan melancarkan kegiatan belajar mengajar,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya sekolah dalam membangun komunikasi dan kerja sama dengan masyarakat sekitar guna menciptakan lingkungan belajar yang aman dan kondusif.
Ketua RT 7 RW 6 Kedanyang, Yuli Setyawan, menyambut baik inisiatif yang dilakukan pihak sekolah.
“Saya selaku Ketua RT 07 juga menghaturkan ucapan terima kasih kepada Ustadz Ustadzah dan Pengurus TK ABA dan SD Almadany Kedanyang atas segala bantuan ke warga RT 07 selama ini,” ujarnya.
Ia juga menyebutkan bahwa kontribusi warga sekolah dalam berbagai kegiatan lingkungan memberikan manfaat bersama bagi masyarakat sekitar. (*)






0 Tanggapan
Empty Comments