Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

SD Muhtar Bagikan Takjil Gratis, Sebarkan Keberkahan Ramadan

Iklan Landscape Smamda
SD Muhtar Bagikan Takjil Gratis, Sebarkan Keberkahan Ramadan
pwmu.co -
SD Muhammadiyah Kota Blitar Gelar Bagi Takjil Gratis, Menumbuhkan Generasi Rabbani Cinta Qur’an di pinggir jalan depan Masjid At-Taqwa pada hari Rabu (19/3/2025) (Agus Fawaid/PWMU.CO)

PWMU.COSekolah Dasar Muhammadiyah Kota Blitar (SD Muhtar) menggelar kegiatan sosial yang penuh berkah pada bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, yakni pembagian takjil gratis.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu (19/3/2025) mulai sore hingga selesai, bertempat di depan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Kota Blitar, yang berlokasi satu kawasan dengan SD Muhtar.

Kegiatan tersebut mengusung tema Menumbuhkan Generasi Rabbani Cinta Qur’an, dengan tujuan memperkenalkan nilai-nilai keagamaan kepada para murid sekaligus berbagi kebaikan kepada masyarakat sekitar dan orang yang lewat.

Kegiatan ini melibatkan seluruh murid kelas 4, 5, dan 6 SD Muhtar, yang dengan semangat membagikan Takjil kepada orang yang sedang menunggu waktu berbuka puasa.

Koordinator kegiatan keagamaan SD Muhtar, Irman Kusnadi MPd, menjelaskan bahwa kegiatan ini juga dilengkapi dengan materi mengenai Pondok Ramadan, sebagai bagian dari Pesantren Kilat yang diadakan di sekolah.

Irman Kusnadi MPd, dalam keterangannya menyampaikan, “Kami ingin menanamkan kepada anak-anak bahwa berbagi di bulan Ramadan adalah sebuah amalan yang sangat mulia, selain itu, mereka juga belajar tentang keutamaan Pondok Ramadan yang akan membantu mereka semakin dekat dengan al-Qur’an.”

Selain kegiatan bagi takjil, SD Muhtar juga menyelenggarakan Pesantren Kilat yang dilaksanakan dalam dua tahap.

Untuk kelas 1, 2, dan 3 Tipe C, kegiatan berlangsung pada Senin-Selasa (17-18/3/2025) tanpa menginap.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Sementara untuk kelas 4, 5, dan 6 Tipe A, kegiatan berlangsung pada Rabu-Kamis (19-20/3/2025) dengan menginap satu malam.

Salah satu guru kelas 4, Moetmainah SAg, menambahkan, “Pesantren Kilat ini bertujuan untuk memperkenalkan anak-anak kepada dunia pesantren, di mana mereka dapat lebih mengenal ajaran Islam dengan lebih mendalam.”

SD Muhtar yang beralamat di Jalan Cokroaminoto Nomor 3 Kelurahan Kepanjenlor, Kecamatan Kepanjenkidul, Kota Blitar, terus berkomitmen untuk menjadi lembaga pendidikan yang unggul dan ramah anak, dengan tujuan mencetak generasi Islami, unggul, dan berwawasan global.

Diharapkan, kegiatan ini bisa memperkuat citra SD Muhtar sebagai Islamic School yang semakin diminati masyarakat. (*)

Penulis Agus Fawaid Editor Wildan Nanda Rahmatullah

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu