Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

SD Mumtaz Gelar Upgrading Ubudiyah untuk Guru dan Karyawan

Iklan Landscape Smamda
SD Mumtaz Gelar Upgrading Ubudiyah untuk Guru dan Karyawan
Suasana kegiatan Upgrading Ubudiyah di SD Mumtaz bersama Wakil Kepala SD Mumtaz, Amrozi SFil MPd pada Sabtu (13/09/2025). (Nurfiati Khoizuhroh/PWMU.CO).
pwmu.co -

SD Mumtaz menggelar kegiatan Upgrading Ubudiyah, Sabtu (13/09/2025) bertepatan 20 Rabi’ul Awwal 1447 H. Kegiatan ini terlaksana dalam rangka meningkatkan kualitas spiritual para pendidik dan tenaga kependidikan.

Lebih lanjut, kegiatan ini terhadiri seluruh guru dan karyawan baru periode 2025 sebagai bentuk pembinaan internal sekolah. Melalui kegiatan tersebut, SD Mumtaz ingin meneguhkan kembali kesadaran spiritual yang menjadi fondasi utama dalam mendidik generasi penerus bangsa.

Acara terbuka dengan sambutan Kepala Sekolah SD Mumtaz, Fatchul Mubarak SThi MPd. Ia menegaskan pentingnya pembinaan ubudiyah sebagai bekal utama pendidik dan tenaga kependidikan.

“Sebagai pendidik dan bagian dari Persyarikatan Muhammadiyah, kita dituntut untuk selalu meningkatkan kualitas ibadah. Melalui pelatihan ini, harapannya guru dan karyawan baru semakin mantap dalam menjalankan tugas dengan landasan spiritual yang kuat” ujarnya.

Setelah sambutan, kegiatan berlanjut dengan materi yang tersampaikan Wakil Kepala SD Mumtaz Amrozi SFil MPd sekaligus Anggota Majelis Tabligh PCM Sepanjang.

Kehadirannya memberi nuansa mendalam karena mampu mengaitkan nilai ubudiyah dengan praktik keseharian guru dan karyawan di sekolah.

Menurut panitia, Upgrading Ubudiyah bertujuan menguatkan kesadaran ibadah sehari-hari serta membentuk pribadi yang berkah. Selaras dengan visi sekolah dalam mencetak insan berilmu sekaligus berakhlak mulia.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Acara dikemas dengan materi pembinaan ibadah yang aplikatif dan interaktif, memberi ruang bagi peserta memperdalam pemahaman dan pengamalan Al-Qur’an dan As-Sunnah.

Dengan demikian, harapannya guru dan karyawan lebih ikhlas dan bersemangat dalam menjalankan tugas mulia mendidik serta melayani siswa.

Mengusung tema “Menguatkan Kesadaran Spiritual demi Membentuk Pribadi yang Lebih Berkah”, semoga kegiatan ini membawa semangat baru dan suasana positif di lingkungan SD Mumtaz.

Melalui kegiatan ini, SD Mumtaz menegaskan komitmennya untuk tidak hanya unggul dalam bidang akademik. Tetapi juga dalam pembinaan karakter dan spiritualitas seluruh warga sekolah.

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu