Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

SD Mumtaz Menuai Pujian dalam Pemaparan RKAS 2025–2026

Iklan Landscape Smamda
SD Mumtaz Menuai Pujian dalam Pemaparan RKAS 2025–2026
Kepala SD Muhammadiyah 1 Taman, Rahadian Arif Rahman, S.S., M.AP ketika memaparkan RKAS SD Mumtaz tahun ajaran 2025-2026 (Umi Muzakki/PWMU.CO)
pwmu.co -

Suasana penuh semangat mewarnai pemaparan Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS) 2025–2026 Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) bidang pendidikan se-Cabang Sepanjang, Senin (8/8/2025).

Dalam forum ini, SD Muhammadiyah 1 & 2 Taman (SD Mumtaz) tampil menawan dan berhasil menuai apresiasi dari berbagai pihak.

Acara dibuka dengan sambutan penuh energi oleh Kepala SD Muhammadiyah 2 Taman, Fatchul Mubarok, S.Th.I., M.Pd. Ia memantik semangat peserta dengan pesan inspiratif bahwa pendidikan adalah ladang dakwah yang harus terus ditanami tanpa henti.

Kepala SD Muhammadiyah 1 Taman Rahadian Arif Rahman, SS, MAP, kemudian memaparkan hasil Evaluasi Diri Sekolah (EDS) dan survei kepuasan konsumen.

Hasilnya menggembirakan: hampir di semua aspek—kurikulum, kesiswaan, humas, Al Islam, hingga BTQ—wali siswa menyatakan puas bahkan sangat puas.

“Pendapatan sekolah yang meningkat tidak akan berhenti di angka, tapi akan disinergikan dan diinvestasikan untuk peningkatan kualitas SDM. Dengan begitu, layanan dan mutu pendidikan di SD Mumtaz insya Allah terus naik level,” tegas Rahadian.

Dalam RKAS tahun ajaran 2025–2026, SD Mumtaz merumuskan tiga fokus strategis:

1. Islami: penguatan ideologi Muhammadiyah, ubudiyah, serta tahsin dan tahfidzul Qur’an.

2. Internasionalisasi: membangun wawasan global dengan penguasaan bahasa internasional.

3. Digitalisasi: memperkuat praktik pedagogis berbasis teknologi, mengembangkan media pembelajaran digital, hingga pemantapan Mumtaz Smart Platform.

“Pembelajaran sepanjang hayat tidak hanya berlaku bagi siswa, tapi juga bagi guru dan karyawan melalui capacity building. Sedangkan untuk siswa, penguatan nilai Islami, pendidikan kelas dunia, dan transformasi digital menjadi bekal utama,” jelas Rahadian.

Sejumlah tokoh turut memberikan pesan dan apresiasi. Isa Haji Sulaiman, ST., mewakili PCM Sepanjang, berpesan agar SD Mumtaz selalu menjadi seperti ilmu matahari: memberi manfaat bagi sekitarnya.

Dia juga berharap pembangunan gedung baru dapat benar-benar meningkatkan kualitas layanan masyarakat.

Sementara itu, Dr. Rozin, M.Si, Wakil Ketua Majelis Dikdasmen Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim, menekankan agar digitalisasi tidak hanya sebatas jargon, tetapi bisa menghadirkan data komprehensif, termasuk profil guru.

Puncaknya, apresiasi datang dari Wakil Ketua impinan Wilayah Muhammadiyah PWM Jatim Dr. Hidayatullah, M.Si.

“Apa yang ditunjukkan SD Mumtaz ini sebuah dinamika yang bagus. Layak diapresiasi karena menunjukkan kesungguhan dalam berproses,” ujar rektor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) nya.

Dengan strategi berbasis nilai Islami, wawasan global, dan transformasi digital, SD Mumtaz menegaskan diri sebagai sekolah Muhammadiyah yang siap melahirkan generasi berkarakter unggul, berdaya saing internasional, dan tetap kokoh di atas nilai-nilai Islam. (*)

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu