Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Sekolah Pakai Sarung, Begini Alasan Siswa SDMM Ini

Iklan Landscape Smamda
pwmu.co -
Saat Adriel Prasetyo Novandra siswa kelas IV Asia memimpin doa setelah belajar di kelas dengan memakai sarung (Muhammad Ilham Yahya/PWMU.CO)

Tetap Bersemangat Belajar

Senin (31/7/2023) adalah hari pertama Adriel masuk sekolah. Kebetulan di SDMM ada agenda briefing di hari Senin.

Dengan penampilan Adriel yang sedikit eksentrik karena memakai sarung, beberapa guru yang mengetahuinya sempat kaget dan heran.

Dia terlihat begitu santai, tidak terpengaruh dengan penampilannya dan tetap percaya diri mengikuti briefing hari Senin dan berdiri pada barisan pertama siswa kelas IV.

Salah satunya yaitu Muhammad Fadloli Aziz SSi MPd yang kebetulan berdiri di depan bersama ustadz Muhammad Ilham Yahya SPd guru kelas IV Asia. 

Aziz panggilannya, belum tahu kalau Adriel pasca khitan. Ia menunjukkan jika Adriel mampu berdiri bersama teman-temannya kelas IV dengan tetap percaya diri dan tidak terpengaruh oleh sarungnya.

Hal ini mampu menunjukkan jika Adriel begitu semangat belajar di kelas. Walaupun kondisinya masih memakai sarung, tetapi ia tetap semangat mengikuti kegiatan sekolah.

Ketua Majelis Dikdasmen dan PNF Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gresik ini berharap semangat Adriel ini bisa menular ke siswa SDMM agar tetap belajar menuntut ilmu dengan kondisi apapun. (*)

 Editor Mohammad Nurfatoni

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu