
PWMU.CO – Jangan anggap enteng kegiatan sepeda santai. Tanyakan bagaimana pentingnya hal itu pada Riasan Hadi Saputro—Ketua Bidang Kaderisasi Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Karang Semanding, Balongpanggang, Gresik.
“Ketika diamanahi untuk menghidupkan bidang ini, saya bingung. Program apa yang bisa merangkul berbagai kalangan usia,” katanya pada PWMU.CO.
Kegiatan sepeda santai dalam rangka Peringatan 1 Muharam yang digelar Ahad, (9/9/18), ternyata menjadi bagian strategi dari Riasan menghidupkan kaderisasi angkatan muda Muhammadiyah (AMM), juga di kalangan TPQ.
Maka, ia mengajak AMM yang terdiri dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Nasyiatul Aisyiyah (NA), dan Pemuda Muhammadiyah (PM) untuk mengikuti kegiatan itu.
Berbagai TPQ di lingkungan Pimpinan Ranting Muhammadiyah Karang Semanding yaitu TPQ At Taqwa Karang Semanding, TPQ Al Ikhlas Karang Asem, TPQ Al Jihad Menganti, dan TPQ Al Mukmin Karang Malang, juga dilibatkan Riasan.
Bahkan ia mengundang pula bapak-bapak dari Muhammadiyah dan ibu-ibu Aisyiyah untuk turut serta memberikan dukungan.
Adapaun rute sepeda santai start dari Dusun Karang Asem, Karang Semanding, Wotansari, Sokoguru, Karang Malang, Banjar Agung, Menganti dan finish kembali di Karang Asem.

Riasan menejelaskan, dengan dana awal dari kas PRM Karang Semanding sebesar Rp 500 ribu, kegiatan ini diikuti sekitar 400 peserta. “Acaranya meriah dan banjir hadiah dari donatur warga,” ujarnya.
Ketua PRM Karang Semanding Wijianto berharap kegiatan ini bisa menumbuhkan kader-kader yang solid dan tangguh. “Yang nantinya dapat menjadi tonggak estafet kepemimpinan Persyarikatan,” pesan dia.
Yang menarik, saking banyaknya doorprize, panitia mengundi berkali-kali karena peserta yang tersisa, karena sebagian tidak sabar menunggu dan memilih pulang.
Hadiah utama berupa sepeda gunung diraih oleh Kusnul Khotimah anggota Aisyiyah dari Karang Asem. Dia sontak sujud syukur dan mengucapkan, “Alhamdulillah ya Allah… tahun depan saya ikut lagi.” (Liza Rahmawati)


0 Tanggapan
Empty Comments