Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Siswi SMAMDELA Raih Best Team di M-Bion Champion Quest UISI 2025

Iklan Landscape Smamda
Siswi SMAMDELA Raih Best Team di M-Bion Champion Quest UISI 2025
pwmu.co -
best team

PWMU.CO – Prestasi kembali ditorehkan oleh siswa SMA Muhammadiyah 8 Cerme (SMAMDELA). Kali ini datang dari Awalul Nanda dan Suciana Ilmi, dua siswi kelas XI-4 yang tergabung dalam Tim Blackrose.

Mereka sukses menyabet penghargaan Best Team dalam ajang bergengsi M-Bion Champion Quest 2025 oleh Program Studi Manajemen Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI).

Lebih lanjut, kompetisi ini teramaikan oleh lebih dari 100 tim pelajar se-Indonesia. Hanya 20 tim terbaik yang berhasil lolos ke babak final dan mengikuti pitching ide, fun game, dan brainventure di kampus UISI pada Sabtu-Minggu (28–29/06/2025). Tim Blackrose dari SMAMDELA menjadi salah satunya.

Soroti Pentingnya Penanaman Growth Mindset

Dengan pendampingan guru pembina, Liset Ayuni SPsi, Tim Blackrose membawakan ide yang menyoroti pentingnya penanaman growth mindset (pola pikir berkembang) pada Gen Z sebagai fondasi ketangguhan mental di era digital.

Adapun, ide ini lahir dari keprihatinan terhadap meningkatnya tekanan psikologis yang dialami pelajar dan remaja. Serta menawarkan pendekatan strategis untuk memperkuat daya juang, resiliensi, dan semangat belajar generasi muda dalam menghadapi perubahan zaman.

Menariknya, pemilihan nama “Blackrose” bukan tanpa makna. Mawar hitam bagi mereka melambangkan keindahan yang tumbuh dalam gelap. Simbol bahwa dari tekanan dan tantangan mental sekalipun, seorang remaja tetap bisa tumbuh, kuat, dan berkembang.

Nama ini sekaligus merepresentasikan esensi dari judul KTI mereka: “Pentingnya Mindset Tangguh : Pilar Ketahanan Mental gen Z di era Ketidakpastian”. Bahwa keberhasilan tidak selalu datang dari kondisi yang mudah, melainkan dari keberanian bertahan dan bertumbuh di tengah tekanan.

Meskipun baru pertama kali mengikuti lomba karya tulis ilmiah, Nanda dan Suci tetap tampil percaya diri di hadapan dewan juri. Namun, mereka tak menampik rasa gugup yang muncul saat sesi pitching.

Iklan Landscape UM SURABAYA

“Greget banget. Deg-degan dan sempat kaku banget ngomongnya. Tapi kita tetap berusaha kasih yang terbaik” cerita Suci sambil tersenyum.

Sabet Penghargaan Best Team

Selama dua hari, para finalis juga mengikuti kegiatan seru lainnya, seperti permainan tim dan tantangan strategi dalam sesi brainventure. Peserta dan pembina menginap di Hotel terdekat dari kampus, untuk mendukung kenyamanan selama kompetisi.

Pada hari pengumuman pemenang Minggu (29/06/2025), Tim Blackrose diumumkan sebagai peraih penghargaan Best Team. Yakni, tim dengan performa keseluruhan terbaik dari semua rangkaian acara utama.

“Lega sih, tapi juga nggak lega. Rasanya campur aduk. Tapi buat lomba KTI pertama, ini pengalaman yang bener-bener berharga banget” ungkap Nanda dengan penuh syukur.

Prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa SMAMDELA lainnya untuk tak ragu berkarya dan tampil di ruang publik. Semangat untuk terus belajar, mencoba, dan tumbuh menjadi kunci utama keberhasilan mereka.

SMA Muhammadiyah 8 Cerme terus mendorong partisipasi aktif siswanya dalam berbagai kompetisi sebagai bagian dari penguatan karakter, keberanian intelektual, dan literasi psikologis di kalangan pelajar.

Penulis Chintia Rizky, Editor Danar Trivasya Fikri

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu