SMA Muhammadiyah 10 GKB (Smamio) Gresik resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Gadjah Mada (UGM) pada Jumat (14/11/2025), bertempat di Fakultas Pertanian UGM, Yogyakarta. Penandatanganan ini menjadi langkah strategis untuk memperkuat kolaborasi akademik, meningkatkan kualitas riset siswa, serta memperluas peluang pengembangan profesional bagi guru.
Acara berlangsung secara resmi dan dihadiri jajaran pimpinan Fakultas Pertanian UGM: Prof. Dr. Ir. Eni Harmayani, M.Sc. (Dekan); Prof. Dr. Yudi Pranoto, S.T.P., M.P. (Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan); serta Dr. Sri Rahayoe, S.T.P., M.P. (Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerja Sama, dan Alumni). Dari pihak Smamio hadir Kepala Sekolah dan Koordinator Networking sebagai perwakilan resmi.
MoU tersebut mencakup berbagai program pengembangan untuk memperkuat budaya penelitian di sekolah. Salah satu poin penting adalah pendampingan riset siswa secara langsung oleh dosen UGM, mulai dari penyusunan proposal, proses eksperimen, analisis data, hingga penyusunan laporan ilmiah. Selain itu, dosen UGM juga berkesempatan menjadi pembicara, pengajar tamu dalam program “dosen mengajar,” serta narasumber dalam workshop dan seminar untuk guru maupun siswa.
Kerja sama ini turut membuka akses pemanfaatan fasilitas laboratorium UGM bagi siswa Smamio yang memerlukan eksperimen ilmiah untuk pengembangan proyek penelitian. Tidak hanya bagi siswa, MoU ini juga memperkuat kolaborasi riset antara guru Smamio dan akademisi UGM sehingga dapat meningkatkan kapasitas penelitian di lingkungan sekolah.
Dalam sambutannya, Kepala Smamio menegaskan pentingnya kerja sama strategis ini bagi peningkatan kualitas pembelajaran.
“Kolaborasi dengan UGM memberikan kesempatan luas bagi siswa untuk mengalami proses riset secara langsung dengan bimbingan pakar. Kami yakin kerja sama ini akan menjadi fondasi kuat bagi lahirnya inovasi dan peningkatan kualitas akademik di Smamio,” ujarnya.
Dengan ditandatanganinya MoU ini, kedua institusi berkomitmen menjalankan program-program berkelanjutan yang mendukung penguatan riset pendidikan di Indonesia. (*)






0 Tanggapan
Empty Comments