PWMU.CO – Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Salah satu putra terbaik Muhammadiyah, H Bisri Ilyas, telah berpulang ke rahmatullah, pada hari Jumat (24/6), pukul 23.00, di RS Siloam Surabaya.
Suami Hj Noor Sa’adah ini dikenal sebagai Bapak Pembangunan. Beberapa perumahan ternama dibangun oleh PT Bumi Lingga Pertiwi, perusahaan properti yang didirikan H Bisri. Di antaranya Gresik Kota Baru (GKB), Bhakti Pertiwi (BP) Kulon dan Wetan, Pondok Permata Suci. Selain itu, Perumahan Rewwin Sidoarjo juga dibangun oleh H Bisri.
(Baca: Mengenang H Bisri Ilyas, Saudagar Sukses Bermodal Kejujuran dan Kepergian H Bisri Ilyas Semoga Tergantikan Bisri-Bisri Baru)
Semasa hidup, pria kelahiran 23 Agustus 1936 ini dikenal sangat dermawan. Ia pernah menginfakkan 60 sertifikat untuk Muhammadiyah. Selain dermawan, H Bisri aktif dikenal aktif di berbagai organisasi. Di antaranya pernah menjadi Ketua PMI Gresik, Dewan Penyantun Unair, Unmuh Gresik, dan Pondok Modern Gontor.
Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur merasa kehilangan atas kepergian H Bisri. “Beliau dikenal sebagai pengusaha jujur, dermawan, dan peduli pendidikan. Muhammadiyah Jawa Timur sangat kehilangan figur yang belum tergantikan tersebut. Semoga amal baiknya diterima di sisih Allah, dan kesalahannya diampuni,” tutur Nadjib Hamid, Wakil Ketua PWM Jatim.
(Baca: 10 Manajemen Bisnis ala H Bisri Ilyas dan Inilah Jumlah Bidang-Luas Tanah Wakaf H Bisri Ilyas dan 5 Landasan Qur’ani yang Mengantarkan Haji Bisri Ilyas Jadi Pengusaha Sukses)
Saat ini jenazah disemayamkan di rumah duka, di Perumahan Rewwin, Sidoarjo. Menurut informasi yang diperoleh dari salah anaknya, Rahmat Ridhlo, rencananya, pukul 09.30 hari ini, Sabtu (25/6), jenazah akan dibawa ke rumah almarhum di Perumahan BP Wetan Gresik. Dan sehabis shalat Dhuhur almarhum akan dimakamkan di tanah leluhurnya, Bungah Gresik.(*)