PWMU.CO – Ada enam hal yang bisa dilakukan siswa agar tak terperangkap dalam bahaya penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang alias narkoba.
Pesan ini disampaikan Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat Badan Narkoba Nasional (BNN) Nurhani AMd saat menjadi guest teacher (guru tamu) di MI Muhammadiyah 2 Karangrejo (Mimdaka) Manyar Gresik, Selasa (15/10/19).
Acara yang digelar di Mimdaka ini diikuti oleh 100 peserta yang terdiri dari siswa kelas III-VI dan wali siswa Mimdaka.
Enam hal yang dimaksud Hani adalah, pertama, harus memiliki kegiatan yang bermanfaat. “Di manapun dan kapanpun apa yang kita kerjakan harus ada manfaatnya. Di sekolah waktunya belajar ya harus belajar, kalau ada kegiatan tambahan di sekolah ya ikuti,” ujarnya.
Kedua, belajar dengan sungguh-sungguh. “Apapun cita-cita kalian harus dikejar, jangan sampai narkoba atau hal-hal buruk lainnya mengganggu pencapaian prestasi, karena sukses itu harus diraih,” paparnya.
Ketiga, rajin beribadah. “Kita harus menanamkan pada diri bahwa narkoba itu haram. Jadi jangan sekali-kali kita mencoba barang yang sudah jelas-jelas haram,” tegas Hani. “Perkuat iman dan selalu takwa kepada Allah.”
Keempat, menolak pemberian dari orang yang tidak dikenal. “Jangan jajan sembarangan dan hati-hati dalam berteman. Apalagi kalau di warung kopi, karena tempat itu banyak orang dewasa, banyak yang nakal juga,” ujarnya.
Kelima, pilihlah pergaulan yang baik. “Kalau kita kenal dengan orang penjual parfum kita akan harum, kalau kita berteman dengan orang penjual bensin maka kita akan bau bensin. Kalau temannya merokok, pasti ditawarkan, sama seperti narkoba, juga ditawar-tawarkan kepada teman-temannya. Jadi hati-hatilah untuk berteman,” tuturnya.
Keenam, menerapkan pola makan yang sehat. Makan-makanan yang kita makan harus sehat dan bergizi. Harus memenuhi 4 sehat 5 sempurna,” ucapnya. (*)
Kontributir Musyrifah. Editor Mohammad Nurfatoni.