PWMU.CO – Kepala SD Muhammadiyah 2 GKB Gresik (Berlian School) Mochammad Nor Qomari SSi meraih medali perak Lomba Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) dalam OlympicAd VI 2019 yang berlangsung Universitas Muhammadiyah Semarang, Sabtu-Senin (26-28/10/19).
Dia mengangkat konsep sekolah sehat dalam penelitiannya. Penelitian ini untuk meningkatkan pengaruh budaya sehat terhadap karakter positif siswa khususnya anggota kelompok kerja (Pokja) UKS yang berjumlah 68 siswa sebagai objek penelitian.
Lewat penelitian ini, Ari ingin membuktikan kepada guru dan siswa Berlian School bahwa kepala sekolah juga harus semangat mengikuti perlombaan.
“Saya bersyukur bisa mengikuti ajang dua tahunan ini karena bisa bertemu dengan 33 kepala sekolah Muhammadiyah dari daerah lain yang ikut lomba ini,” ungkapnya.
Paling berkesan, sambung dia, bertemu kepala SD Muhammadiyah Sorong. Begitu antusias dan semangat tinggi untuk berkontribusi di Olympicad Nasional VI ini.
Berlian School juga berhasil menjuarai lomba film Indie dengan judul Aku dan Teknologi. (*)
Penulis Ahmad Nasafi Editor Sugeng Purwanto