
PWMU.CO – Prestasi gemilang berhasil ditorehkan siswi-siswi SMK-TI Muhammadiyah 11 (SAKTI11). Dalam ajang Pelatihan Keterampilan dan Kompetensi Siswa (PPKS) SMK Muhammadiyah 2016 se-Kabupaten Lamongan, SMK yang berada di dalam Pondok Modern Muhammadiyah Paciran Lamongan itu meraih 4 tropy juara.
Tiga juga perorangan untuk kategori perempuan berhasil diraih oleh Hawanis Tika Sari Juara 1 Tartil, Nur Fajrina Rizqi Yani Juara 1 Pidato Bahasa Arab, dan Fitri Handayani Juara 2 Pidato Bahasa Jawa. Sementara itu Tim Olimpiade SAKTI11 yang mewakili sekolah yang berada di daerah pantura itu meraih Juara 3 Olimpiade ISMUBA.
(Baca: Pelajar SMK Muhammadiyah Se-Lamongan Disiapkan Jadi Pendamping Teman Sebaya dan Pelajar Muhammadiyah Lamongan Didorong Menjadi Pengusaha)
Prestasi tahun ini sekaligus mengukuhkan SMK-TI Muhammadiyah 11 sebagai Juara 1 Pidato Bahasa Arab dalam 3 tahun terakhir secara beruntun.
Atas prestasi gemilang itu Kepala Sekolah SMK-TI Muhammadiyah 11 Agus Sholihun memberi apresiasi pada para siswanya,”Selamat dan sukses atas prestasi yang diraih SAKTI11.”
PPKS yang diikuti 13 SMK Muhammadiyah se-Kabupaten Lamongan digelar di Bumi Perkemahan Mangrove, Jenu, Tuban, Kamis-Sabtu (13-15/10). (Hamam)