PWMU.CO – Gubernur Jatim Gelar Pesta Ultah, Sekdaprov Pasang Badan. Plh Sekretais Daerah Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono memastikan Rabu (19/5) malam memang dihelat acara kejutan untuk Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jatim yang sedang berulang tahun.
“Acara ini bersifat tertutup dan dihadiri kalangan terbatas tidak lebih dari 50 orang, dan semuanya menerapkan prokes sangat ketat,” kata Heru Tjahjono di Surabaya, Jumat (21/5/21).
Pasang Badang
Sekdaprov seperti pasang badan bahwa acara tersebut tanpa menyebabkan kerumunan karena dihadiri puluhan orang dari kapasitas Grahadi yang mencapai ribuan orang.
“Itu dadakan, surprise dari staf, para kepala OPD (organisasi perangkat daerah). Tidak semuanya datang. Total cuma 30 orang. Ditambah yang ngeladeni, total sekitar 50 orang,” ujarnya.
Dia mengeklaim, para pekerja yang meladeni makan malam, juga makanan yang disajikan saat acara tersebut adalah orang yang hampir setiap hari melayani dan makanan yang setiap hari disajikan saat ada kegiatan di Grahadi.
Heru Tjahjono memberikan keterangan tentang acara kejutan Rabu malam itu kepada awak media ini di Kantor Gubernur Jatim Jalan Pahlawan, Surabaya, Jumat siang setelah shalat Jumat.
Pelaksana Harian (Plh) Sekdaprov Jatim itu memastikan, acara yang dia inisiasi itu digelar di rumah dinas Gubernur Jatim, di Grahadi Surabaya, yang mana kapasitas total Gedung Grahadi mampu untuk 2.000 orang.
“Di Grahadi itu kapasitasnya 2.000 orang. Itu hanya 50 orang. Bu Gubernur pun tidak tahu kalau kami membuat acara seperti ini. Ini surprise. Karena apa? Ibu Gubernur selalu memberikan perhatian kalau ada stafnya yang ulang tahun,” ujarnya.
Acara kejutan yang turut dimeriahkan Katon Bagaskara, penyanyi yang terkenal bersama grup Kla Project, itu juga digelar dalam waktu yang menurut Heru sangat singkat tanpa mengundang pihak lain selain staf OPD. (*)
Penulis Faishol Taselan Editor Mohammad Nurfatoni