PWMU.CO – Pelantikan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Sidayu Gresik yang berlangsung Sabtu (21/1) di GOR Sidayu lain daripada yang lain. Jika biasanya pelantikan dilakukan tersendiri, maka yang satu ini dilakukan di tengah-tengah forum pengajian. Bukan pengajian biasa pula, karena pengajian ini sudah berlangsung konsisten selama lebih dari setengah abad.
“Kita sengaja melakukan pelantikan bersamaan dengan pengajian yang disebut Pengajian Bulan Purnama ini karena bisa mendatangkan ratusan orang,” ujar Auzan Muttaqin, Amd Kep, Ketua PCPM Sidayu terlantik.
Pengajian Bulan Purnama ini sendiri sudah berumur puluhan tahun. Pengajian ini sudah dimulai tokoh-tokoh Muhammadiyah sejak tahun 1965-an. “Dulu belum ada listrik, maka penerangan pengajian malam hari ini mengandalkan sinar bulan. Dilakukannya pun mesti saat bulan purnama. Makanya dinamakan Pengajian Bulan Purnama. Meski saat ini penerangan listrik sudah ada namun nama Pengajian Bulan Purnama tetap dipakai,” kata Kholil Maarif bendahara PCM Sidayu dalam sambutannya di pengajian tersebut.
Selain pelantikan pada kesempatan pengajian malam tersebut juga dilakukan pembagian sembako kepada warga miskin di sekitar. (Faizin)