Alumnus Jadi Imam
Menjelang Maghrib, siswa mengikuti kajian menjelang berbuka puasa. Setelah jamaah shalat Maghrib, beberapa siswa dengan riang berinisiatif membantu gurunya membagikan kotak makanan kepada temannya di koridor depan kelas. Mereka sudah menunggu momentum itu sejak pandemi melanda.
Ada pula pembagian hadiah kepada pemenang permainan hari itu. Ini dilakukan usai shalat Isya dan Tarawih berjamaah di kelas masing-masing. Yang bertindak sebagai imam adalah para alumnus SDMM.
Salah satunya, Muhammad Nashwan Hanafi. Alumnus angkatan ke-7 yang sudah hafal 10 juz ini menjadi imam dan kultum shalat Tarawih siswa kelas VI di Aula. Katanya, “Sangat bersyukur bisa kembali dengan ustadz-ustadzah di sekolah.”
Ternyata, ini pengalaman pertama Hanafi menjadi imam shalat adik-adik kelasnya yang masih usia SD. Alumnus yang bercita-cita sebagai diplomat ini berharap bisa menjadi imam Tarawih di SDMM setiap tahunnya.
Guru Wajib Ikut TCDA
TCDA merupakan kegiatan wajib di bulan Ramadhan bagi seluruh siswa sebagai penutup rangkaian pekan fakultatif sekolahyangberlangusng 18-21 April 2022.
TCDA bermula pada Jumat (22/4/22) untuk siswa kelas I dan IV. Pada Senin (25/4/22) giliran siswa kelas II dan V. Hari ketiga (26/4/22), seluruh siswa SDMM wajib mengikuti TCDA mulai pukul 15.00-20.15 WIB.
Di SDMM, tak hanya siswa yang harus mengikuti TCDA. Guru dan karyawan juga mengikuti TCDA pada Rabu (27/4/22). Hadir Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jatim Dr M Saad Ibrahim MA.
Dia didampingi Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gresik Drs H M In’am MPdI. Mereka menyampaikan materi bertema ‘Menjadi Guru dan Karyawan Muhammadiyah yang Paham dan Bisa Mengamalkan Ideologi Muhammadiyah’.
Koordinator Kesiswaan Athiq Amiliyah SPd berharap pandemi ini segera hilang dan bisa mengadakan mabit (bermalam) pada TCDA tahun depan. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni/SN