PWMU.CO– Agustusan telah berlalu. Namun semangat kemerdekaan masih membara di SD Muhammadiyah 3 Tambak Segaran Surabaya.
Di sekolah ini pengumuman pemenang lomba hias kelas disampaikan Sabtu (10/9/2022). Lombanya sendiri sudah berlangsung pada 31 Agustus lalu.
Mundurnya pengumuman pemenang untuk mengukur sejauh mana seluruh murid dan guru konsisten menjaga kebersihan, kerapian, dan keindahan ruang kelasnya.
Lomba Agustusan ini diikuti oleh murid, guru, dan melibatkan wali murid juga dalam menghias kelas. Mulai dari urunan dana, mengecat, melukis, membeli properti, memasang properti dan kelengkapan serta kontribusi-kotribusi lainnya. Bahkan kabarnya ada wali murid yang sampai menginap di sekolah demi menghias ruang kelas anaknya.
Juri dari internal dan eksternal sekolah. Seperti Ustadz Imam Sapari (Kepala SMP Muhammadiyah 7), Ustadz Andry Febriyanto ST (Majelis Dikdasmen PCM Tambaksari ) dan Ustadz Mustafa SPd (Guru Kesenian SMPM 13).
Kepala SD Muhammadiyah 3 Ustadz Ali Imran MPdI menuturkan, kami bersyukur bisa menyelenggarakan lomba hias kelas ini dan berterima kasih kepada seluruh wali murid atas segala support yang diberikan.
”Lomba ini membuat ruang kelas menjadi semakin bersih dan nyaman untuk belajar. Tumbuh sinergi yang kuat antara guru, siswa dan orang tua. Kegiatan ini juga memunculkan berbagai kreativitas dan talent dari siswa, guru, dan orang tua,” katanya.
Ustadz Ali menambahkan, penilaian berdasarkan keindahan, kreativitas, kebersihan, tata letak, kerapian dan keadministrasian kelas.
Pemenang Lomba
Pemenang lomba hias kelas sebagai berikut
1. Juara umum 1 kelas 3A
2 kelas 5A
3 bersama kelas 4C dan kelas 1 C.
2. Juara harapan 1- kelas 2A
2 – kelas 4B
3 – kelas 5B
3. Juara 1 kategori kls karakter pojok baca — kls 1B
Juara 2 kategori kls karakter pojok baca — kls 6B
Juara 3 kategori kls karakter pojok baca — kls 6C
3. Juara 1 kls karakter literasi – kls 3C
Juara 2 kls karakter literasi — kls 1A
Juara 3 kls karakter literasi — kls 3B
4. Juara kls karakter huruf hijaiyah — kls 6A
5. Juara kls karakter kebinekaan — kls 4A
6. Juara kls karakter mading – kls 2B
7. Juara kls I love the world – kls 2C
8 Juara kls I love the world — kls 5C.
Penulis Putri Hesty Editor Sugeng Purwanto