PWMU-CO– Empat santri MBS Al Amin Bojonegoro meraih penghargaan di ajang final ME Awards 2022. Acara berlangsung di di Gedung Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Sabtu (8/10/2022).
Empat penghargaan yang diraih empat siswa MBS (Muhammadiyah Boarding School) Al Amin yaitu Juara 1 lomba Pidato Bahasa Arab tingkat SMP oleh Ahmad Raja Abrar. Juara 3 pidato Bahasa Arab tingkat SMP disabet Wisnu Ananda Pramudia.
Juara harapan 3 lomba pidato Bahasa Arab tingkat SMP diraih Nafisya Ilma dan juara harapan 1 lomba Tahfidh diterima Ahmad Ariq Dhihaulhaq.
Salah satu siswa MBS Al Amin Ahmad Ariq Dhihaulhaq kepada PWMU.CO mengatakan, senang bisa masuk final ME Awards 2022, dan menjadi salah satu finalis kategori tahfidh mewakili SMP MBS Al-Amin Bojonegoro.
Untuk persiapan lomba final ini, dia fokus hafalan Quran. ”Saya terus murajaah agar bisa maksimal waktu perlombaan dan kadang minta dites sambung ayat oleh ustadz-ustadz di MBS al Amin Bojonegoro,” ujar Amin Ahmad Ariq Dhihaulhaq.
Komentar Nafisya Ilma senada. Dia masuk final ME Awards merasa bangga sekaligus senang karena prosesnya tidak mudah. Seleksi peserta se Jawa Timur. Dia bersyukur meski juara harapan 3 lomba Pidato Bahasa Arab.
Dia sudah berusaha semaksimal untuk bisa memberikan penampilan terbaik. Berkat doa dan dukungan semua prestasi ini bisa terwujud.
Wakil Kepala SMP MBS Al-Amin Bojonegoro Miftachul Afif Abduh MPd mengatakan, sangat bahagia sekali melihat hasil yang telah diraih oleh siswa dan siswi SMP MBS Al Amin Bojonegoro pada ME Award 2022.
”Semoga kemenangan dalam lomba ini bisa menjadi motivasi buat santri-santri yang lain untuk mengikuti jejak mereka dan memompa semangat mereka untuk tampil lebih baik lagi agar muncul kader-kader yang membuat harum sekolah dan pondok,” ujarnya.
Begitu pula bisa menjadikan Pondok Pesantren MBS Al Amin Bojonegoro ini lebih maju dan lebih dikenal oleh masyarakat khususnya Muhammadiyah,” ujar pembina tahfidh ini.
Penulis M Faried Achiyani Editor Sugeng Purwanto