Prof Milal: Muhammadiyah dan Aisyiyah Khadimul Ummah. Liputan Siti Agustini.
PWMU.CO – Pimpinan Daerah Muhamadiyah (PDM) dan Aisyiyah (PDA) Sidoarjo menggelar pengukuhan pimpinan di Aula KH AR Fakhruddin, SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo (Smamda), Sabtu (9/6/23).
Prof A Dzo’ul Milal, Ketua PDM Sidoarjo yang baru dikukuhkan ini, memberi sambutannya dengan mengucapkan selamat kepada PDM dan PDA yang baru dikukuhkan. Harapannya, kepemimpinan ini mendapatkan barakah dari Allah.
Prof Milal, sapaannya, juga mengucapkan terima kasih atas kehadiran semua pimpinan cabang dan ranting – Muhammadiyah dan Aisyiyah, yang menyaksikan pengukuhan ini. ” Ibaratnya dalam resepsi pernikahan, kehadiran Bapak Ibu untuk memberikan doa restu. Jadi terima kasih atas kehadiran dan doa restu Bapak Ibu,” ujarnya.
Lebih lanjut dia mengibaratkan pengukuhan seperti permainan bola. Ditiup peluit panjang kick-off. Walau permainan dimulai, sudah ada pemanasan-pemanasan yang dilakukan oleh PDM dan PDA Sidoarjo.
Seperti Khadimul Ummah
Pemanasan itu secara tersirat berarti banyak kegiatan sudah dilakukan. Semoga semuanya menjadi kekuatan yang satu dan kompak, Muhammadiyah dan Aisyiyah di berbagai tingkatannya.
“Mulai PWM, PDM, PCM, PRM, AUM, dan Ortom adalah satu. Tidak ada perpecahan,” ungkapnya dengan semangat. Dengan begitu, lanjutnya, keridhaan Allah akan turun kepada semuanya dan bisa meningkatkan kesejahteraan umat di Kabupaten Sidoarjo.
Milal kembali menegaskan bahwa Muhammadiyah dan Aisyiyah itu seperti khadimul ummah, yang melakukan kegiatan-kegiatan dalam rangka berkhidmat kepada umat. Untuk itu Ia berharap, ada kerja sama secara internal maupun eksternal dengan lembaga-lembaga di luar Persyarikatan.
Kerja sama itu, kata dia, seperti dengan pemerintah Kabupaten Sidoarjo, ormas-ormas lain, partai politik dan sebagainya. Selanjutnya dapat menjadi rahmatan lil aalamiin bagi seluruh umat di Sidoarjo.
Akhirnya dia menutup sambutannya dengan istilah al ittihadu asasun najaah. Persatuan adalah dasar dari keberhasilan. “Jika kita bersatu maka Allah akan meridlai kita untuk meraih kemajuan bersama,” tegasnya. (*)
Co-Editor Darul Setiawan. Editor Mohammad Nurfatoni.