PDA Sidoarjo dan 9 Unsur Pembantu Pimpinan Dikukuhkan, berikut daftarnya. Liputan Kontributor PWMU.CO Sidoarjo Alfi Faridian.
PWMU.CO – Pengukuhan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Sidoarjo beserta unsur pembantunya periode 2022-2027 digelar Sabtu (10/6/23).
Bertempat di Auditorium KH AR Fakhruddin SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo (Smamda), kegiatan tersebut berlangsung hikmat. Pengukuhan unsur pembantu PDM Kabupaten Sidoarjo dilakukan ketua PDM Prof Dr A Dzo’ul Milal MPd. Berlanjut pengukuhan pembantu PDA Kabupaten Sidoarjo oleh Ketua PDA Zubaidah Syafi’i.
Prof Dr A Dzo’ul Milal mengatakan, masing-masing majelis dan lembaga melibatkan kader-kader pilihan dan sejati. “Semoga para mujahid bisa istikamah dalam menjalankan amanah,” ujarnya.
Di sisi lain para srikandi pembantu pimpinan di jajaran PDA Kabupaten Sidoarjo tak kalah semangat dengan Muhammadiyah. Sambil mengucap basmalah, Ketua PDA Sidoarjo Zubaidah Syafi’i mengukuhkan sembilan majelis yang siap memperjuangkan Aisyiyah berkemajuan. “Dengan jumlah lebih banyak, kita berharap Aisyiyah di Kabupaten Sidoarjo semakin moncer,” harapnya.
Berdasarkan SK Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) Jawa Timur tentang Penetapan Anggota PDA Kabupaten Sidoarjo Periode 2022-2027 adalah sebagai berikut:
Ketua : ST. Zubaidah Syafii, S.Ag
Wakil Ketua : Apt. Muflikha, S.Si
Wakil Ketua : Umayani, S.Ag., M.Pd.I
Wakil Ketua : Djumiyati, S.Pd., MM
Wakil Ketua : Siti Fatimah, S.Pd
Wakil Ketua : Dra. Nur Laila
Sekretaris : Ade Eviyanti, S.Kom., M.Kom
Bendahara : ST. Nurhayati Azzahroh, S.Sos
Wakil Bendahara : Zakiyah Batati
Sementara anggota merangkap sebagai Ketua Majelis dan Lembaga yaitu:
- Ketua Majelis Tabligh dan Ketarjihan : Nailul Mursyidah, A.Md
- Ketua Majelis Pendidikan Anak Usia Dini, Dasar dan Menengah : Rifdah Abadiyah, SE., M.SM
- Ketua Majelis Kesehatan : Dra. Lailiyatul Cholishoh, MM
- Ketua Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan : Ana Mariyati, SE
- Ketua Majelis Pembinaan Kader : Istiqomah, M.Med.Kom
- Ketua Majelis Kesejahteraan Sosial : Ihdah Rahmawati Ningroom, SP
- Ketua Majelis Hukum dan Hak Asasi Manusia : Noor Fatimah Mediawati, SH., MH
- Ketua Lembaga Budaya, Seni dan Olahraga : Uswatun Khasanah, S.Pd.I
- Ketua Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana : Dr. Syamsudduha Syahrorini, ST., MT
Berikut daftar lengkap personalia unsur pembantu PDA Sidoarjo 2022-2027:
(*)
Co-Editor Darul Setiawan. Editor Mohammad Nurfatoni.