PWMU.CO – Direktur Pabrik Genteng dan Batu Bata Bambe Gresik M. Husaini SE blusukan ke SMK Pemuda Krian (Smedaka) Sidoarjo, Senin (23/10/10/2023).
Dia datang pukul 07.30-11.30 disambut oleh Kepala Smedaka Ikbala Nur’aini SPd bersama jajaran wakil kepala sekolah dan Kakomli Akuntansi.
Direktur Pabrik Genteng M. Husaini dalam perbincangan bertanya kenapa murid-murid Smedaka tidak ada yang magang atau melamar menjadi karyawan di perusaaannya.
Dia bercerita dulu banyak siswa Smedaka yang menjadi pegawai bahkan mentor di sana. Husaini sendiri alumnus Smedaka tahun 1987/1988.
Setelah bertemu dengan Kepala Smedaka di ruangan M.Husaini diminta memotivasi siswa-siswi Smedaka kelas X dan XII AKL di ruangan LSP.
M. Husaini menyampaikan, jangan minder menjadi siswa dan siswi Smedaka. Tetap belajar dengan baik, berdoa supaya bisa bermanfaat untuk lingkungan sekitar.
Dia menawarkan murid kelas XII untuk magang di perusahaannya. Jika ada peluang akan diberi kesempatan menjadi karyawan di PT Pabrik Genteng dan Batu Bata Bambe.
Pertanyaan dilontarkan Zahra kelas XII AKL. Dia menanyakan, apakah excel dan myob yang dipelajari di sekolah juga dipakai di perusahaan?
Dia menjawab, sistem akuntansi di perusahaan intinya sama dengan yang dipelajari di sekolah tetapi dilakukan penyesuaian-penyesuaian oleh perusahaan.
Kepala Smedaka Ikbala Nur’aini mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian yang di berikan kepada Smedaka oleh Direktur Pabrik Genteng dan Batu Bata Bambe.
Oleh Rusiati Editor Sugeng Purwanto