PWMU.CO – Kampung Kemasan Gresik berhasil membawa siswa SMA Muhammadiyah 10 (Smamio) GKB Gresik Jawa Timur meraih juara III Lomba Peneliti Belia (LPB) Tingkat Provinsi Jawa Timur bidang Sejarah yang diselenggarakan di Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya, Rabu (11/10/2023).
Kedua siswa Smamio tersebut yaitu Adelia Ayu Agustina dan Nur Sabicha Fatmawaty tersebut berhasil meraih prestasi dalam ajang yang diselenggarakan oleh Center for Young Scientist dan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.
Dalam penelitiannya, dedua siswa tersebut mengangkat judul Pelestarian Kota Lama Kampung Kemasan Gresik tersebut telah melakukan persiapan untuk lomba dimulai dari bulan Agustus lalu.
“Penelitian ini kami lakukan berawal dari tugas mata Pelajaran Riset di sekolah. Lalu kami mendaftar lomba ini, kemudian lolos administrasi. Dilanjutkan dengan melakukan pameran poster dan selanjutnya penjurian, sampai akhirnya kami jadi finalis,” papar Nur Sabicha Fatmawaty.
Dia menuturkan, setelah diumumkan sebagai finalis mereka langsung melakukan sesi presentasi dengan konsep sidang tertutup dengan tiga juri yang kompeten.
Riset Belia
Koordinator Riset Smamio Nanik Rahmawati MSi menyampaikan, LPB dilaksanakan setiap tahun, dan Smamio baru pertama kalinya mengikuti lomba ini. “Alhamdulillah, pertama kalinya ikut dan ada yang juara. Selanjutnya akan ada LPB tingkat Nasional. Semoga siswa kami bisa mendapatkan yang terbaik,” harapnya.
Dia menuturkan, LPB memiliki beberapa bidang perlombaan penelitian yakni bidang komputer sains, ilmu hayati, lingkungan, psikologi, sejarah, ekonomi, sosiologi, matematika, fisika, dan geografi.
“Dikutip dari website LPB 2023 (https://cys.or.id/event), LPB berlangsung secara berjenjang dari tingkat provinsi dan nasional, pada akhirnya adalah tingkat internasional,” jelasnya.
Guru Pembimbing Riset Smamio bidang sosial humaniora Rika Sofrani SPd menyampaikan berbagai persiapan yang dilakukan siswanya.
“Mulai dari menterjemahkan artikel ke bahasa Inggris, memperdalam lagi data-data penelitiannya, dan juga melatih persiapan presentasinya karena presentasinya menggunakan bahasa Inggris. Jadi siswa harus paham apa saja yg nantinya akan disampaikan untuk presentasi atau pun tanya jawab,” papar guru Sosiologi ini.
Dia menyakini tim Smamio ini siap untuk melaju ke LPB tingkat Nasional 30 November 2023 di Kampus Universitas Multimedia Nusantara, Tangerang. (*)
Penulis Novania Wulandari. Editor Ichwan Arif.