PWMU.CO – Tiga PCA ikuti Baitul Arqam di SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo (Smamda). Kegiatan berlangsung selama dua hari, Sabtu-Ahad (18-19/11/23).
Kegiatan dihadiri 125 peserta, yang terdiri dari Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Buduran, PCA Sedati, PCA Gedangan, dan juga para guru TK ABA di lingkup cabang Aisyiyah masing-masing.
Acara ini dikuti para peserta dengan antusias dan hangat, dengan diawali game sebelum materi berlangsung. Iin Setiowati SPd MPd, ketua pelaksana Baitul Arqam menyampaikan, “Perjalanan panitia dalam proses acara ini sangat mepet. Alhamdulillah, dengan kekompakan kolaborasi dari tiga Pimpinan Cabang Aisyiyah dan dibantu guru di Smamda, acara ini akhirnya bisa terlaksana dengan persiapan dua pekan saja,” paparnya.
Menyatukan Visi-Misi
Baitul Arqam ini, lanjut dia, bertujuan untuk menyatukan visi-misi seluruh warga Aisyiyah. “Karena di periode ini banyak sekali wajah baru yang harus bisa untuk disatukan visi-misinya beraisyiyah. Harapannya, untuk pelaksanakan gerak bisa sesuai tupoksi kerja di Muhammadiyah,” jelasnya.
Di tempat yang sama, Istiqomah MMedKom dari Majelis Kader Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Sidoarjo, mengatakan, baitul arqam adalah agenda wajib sebelum musyawarah kerja, dan menjadi perkaderan dasar untuk para kader Aisyiyah.
Dia berharap, semoga pelaksanaan baitul arqam dapat terlaksana sesuai dengan standar perkaderan di Aisyiyah. “Yakni adanya kontrak belajar serta materi wajib yang nanti akan diterima para peserta. Baitul Arqam ini merupakan perkaderan pertama yang di dalamnya terdapat penguatan ideologi, loyalitas, dan materi wajib,” terang Istiqomah.
Adapun lima materi wajib Baitul Arqam I Tiga PCA di Kabupaten Sidoarjo adalah sebagai berikut:
- Kepribadian Muhammadiyah
- Ideologi Kepemimpinan
- Paham Agama dalam Muhammadiyah
- Kepemimpinan Transformatif
- Implementasi Risalah Perempuan Berkemajuan
(*)
Penulis Bayu Firdaus. Editor Darul Setiawan.