PWMU.CO – Parenting Education diselenggarakan SMP Muhammadiyah 10 (SMP Mio) Bungah, Gresik, Jawa Timur, Kamis (4/1/2024).
Kegiatan bertema “Menjadi Shalih bersama sang Juara” ini diikuti seluruh wali murid dan siswa dari kelas VII hingga kelas IX.
Kepala SMP Mio Mutik Faridah SAg dalam sambutannya menyampaikan, alasan utama diselenggarakan kegiatan ini ialah sebagai momen orang tua atau wali murid dan para pendidik di sekolah untuk belajar mengenai bagaimana cara mendidik anak usia remaja dengan baik.
“Diperlukan sinergi antara orang tua dan dewan guru untuk mendidik para siswa,” ungkapnya.
Kegiatan ini menghadirkan Nurul Wafiyah MPd sebagai narasumbernya. Sekretaris Majelis Dikdasmen danPNF Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Gresik ini menekankan pada perbaikan komunikasi antara anak dan orang tua.
“Dengan komunikasi yang baik, maka akan terjalin kedekatan dan hubungan yang baik antara orang tua dan anak,” jelasnya.
Nuwaf, sapaan akrabnya, menekankan, setiap anak juga memiliki ciri khas atau sifat yang berbeda-beda. Maka, sebagai orang tua supaya dapat menerima segala kelebihan dan kekurangan dari anaknya masing-masing.
“Jangan pernah membandingkan anak kita dengan anak lain karena kemampuannya masing-masing,” ujarnya.
Dalam menerapkan pola asuh anak yang baik dan benar, Nuwaf mengajak seluruh wali siswa untuk menjadi teladan bukan yang memerintah. “Ajaklah anak sholat berjamaah, bukan hanya menyuruh tapi kita sebagai orang tua juga ikut sholat bersamanya,” tutur Nuwaf.
Dosen Universitas Muhammadiyah Gresik ini juga menitipkan pesan kepada para siswa untuk tidak mudah putus asa dalam meraih kesuksesan.
Selesai acara, Afiati Fikriya salah satu wali siswa memberikan kesannya. Dari kegiatan parenting ini membuatnya ingin memperbaiki komunikasi dengan sang buah hati
“Efek dari materi parenting tadi jadi ingin ngobrol terus dengan si kembar,” ujar ibu dari si kembar Anugerah Shafira Ramadhani dan Anugerah Shafitri Ramadhani ini.
Kegiatan ini ditutup dengan pembagian rapor semester ganjil tahun pelajaran 2023/2024. (*)
Penulis Rusydiana Indra Safitri Editor Mohammad Nurfatoni