PWMU.CO – SD Mumtas (SD Muhammadiyah 10) Surabaya teken MoU dengan Happy English Course 1 (HEC) untuk program belajar Bahasa Inggris.
Tanda tangan MoU di acara pembukaan bertajuk ESC Mumtas Goes to Brahu Trail of Civilization and HEC-1 Pare Kediri di aula HEC-1 Jl. Langkat No.34 Singgahan Pelem Pare, Kediri, Sabtu (24/2/2024).
Disaksikan oleh seluruh peserta English Studi Club (ESC), Tim ESC SD Mumtas Surabaya dan Mentor HEC-1.
Nota kesepahaman diteken Kepala SD Muhammadiyah 10 Surabaya, M. Khoirul Anam MPdI dan Direktur HEC-1 Wahyu Kurniawati SPd.
Di dalam nota kesepahaman tersebut tertera tujuan MoU untuk meningkatkan program belajar Bahasa Inggris siswa yang tergabung dalam English Study Club SD Muhammadiyah 10 Surabaya dan siswa ESC. Mereka akan mendapatkan sertifikat HEC.
M. Khoirul Anam menyampaikan, datang dengan bersama anak-anak yang bersemangat belajar di HEC-1 Kampung Inggris.
”Kami mendapat fasilitas yang spesial karena dibuatkan buku untuk Kegiatan Belajar Mengajar di sekolah kami,” kata M. Khoirul Anam.
Dia berpesan kepada peserta ESC untuk bersungguh-sungguh dalam kegiatan ini.
”Walaupun kita di Kampung Inggris ini hanya beberapa jam, gunakan momen ini dengan sungguh-sungguh. Walaupun sebentar semoga bisa menjadi pemantik dan inspirasi belajar, sehingga ketika kembali ke SD Mumtas anak-anak bertambah semangat belajar Bahasa Inggris,” tuturnya.
Di Kampung Inggris Pare ini, lanjut anggota Majelis Ulama Indonesia Kecamatan Simokerto itu, belajar Bahasa Inggris sangat mudah dan seru, setelah ini anak-anak akan merasakan sensasinya.
Materi dikemas fun, asyik dan santai karena ada game-game edukasinya. Lingkungan belajar juga mendukung. Antar teman dengan teman, mentor dengan siswa wajib berbahasa Inggris. ”Jadi akan sangat cepat menguasai bahasa Inggris,” terangnya.
Wahyu Kurniawati, Direktur HEC-1, langsung menyapa anak-anak dengan ramah. ”Are you sleepy, Guys, (Apa kalian mengantuk)?”
Dengan kompak anak-anak ESC menjawab,”Yes.”
”Are you hungry (Apa kalian lapar)?”
”Yes…” jawab siswa serempak. Memang waktunya makan siang.
”Kalian semua akan menjadi orang yang sukses di masa depan nanti,” kata Wahyu diamini para hadirin.
Usai acara pembukaan dan tanda tangan MoU, peserta menikmati soto Kediri. Setelah itu siswa memasuki ruang sesuai kelompoknya bersama mentor HEC untuk tes atau belajar greeting, introduction and describe about trip Brahu temple and HEC.
Penulis M. Khoirul Anam Editor Sugeng Purwanto