PWMU.CO – Ngaji Bareng Keliling menjadi tradisi siswa SD Muhammadiyah I Giri Kebomas Gresik Jawa Timur.
Acara ini disebut Ngabar alias Ngaji Bareng. Diikuti siswa kelas 6 SD Muri, sebutan sekolah ini. Program ini sudah terlaksana sejak empat tahun terakhir yang dilaksanakan di semester II.
Dijadwalkan sebulan dua kali tiap hari Jumat pekan pertama dan ketiga usai shalat Jumat bagi siswa laki-laki dan ekstrakurikuler Keputrian bagi perempuan.
Nisrina, putri Irachmat Djauhari dan Ida Yuniati, bergembira karena Ngaji Bareng keliling kali ini menempati rumahnya, Jumat (1/3/2024) siang.
Rombongan sebanyak 40 siswa didampingi wali kelas 6 naik mobil sekolah menuju rumah Nisrina di Perumahan Griya Wiharta Asri D2/05 Sekarkurung.
Nisrina dengan rona bahagia dan keluarganya menyambut teman-teman dan gurunya.
Karpet telah terhampar dengan minuman dan kue telah disediakan. Salam dan salim siswa dengan orang tua Nisrina. Rombongan lalu duduk melingkar.
Pembawa acara Humaira Titania Putri dengan senyum membuka acara. Lalu bersama membaca surat al-Fatihah. Kemudian bergantian membaca al-Quran bersama pada surat-surat dalam juz 30 yang sudah dibagi tiap kelompok. Kelompok lainnya menyimak.
Pukul 15.00 wib kegiatan Ngabar pun berakhir. Setelah ramah tamah sejenak, Kepala Urusan Kurikulum Riza Agustina menyampaikan terima kasih dan beberapa pesan penuh makna.
“Pertama, kami mengucapkan terima kasih kepada ibu Ida Yuniati dan keluarga yang telah memberikan tempat untuk anak -anak ngaji bersama,” kata Riza.
Kegiatan ini, sambungnya, merupakan suatu nikmat dan anugerah Allah yang patut disyukuri.
“Nikmat yang kita dapat dari Allah adalah nikmat kesehatan dan kesempatan sehingga kita dapat melaksanakan kegiatan ini sebagai anugerah Allah yang luar biasa. Dapat mengaji bersama yang penuh berkah dan kita dapat mensyukuri dengan cara memanfaatkan waktu ini sebaik-baiknya, dengan penuh keikhlasan,” pesan Riza.
Acara ditutup dengan hamdalah dan doa kafaratul majelis.
Ida Yuniati menyampaikan, program ini memotivasi anak dekat dengan al-Quran, mendapat ilmu dan pahala. ”Insyaallah memudahkan langkah anak-anak mencapai kesuksesan dunia dan akhirat,” katanya.
Penulis Saidah Yuliana Wahyuni Editor Sugeng Purwanto