Pemberangkatan Jalan Sehat ibu dan anak KB Aisyiyah 15 dan TK Aisyiyah 28 Karangsemanding oleh Ketua PAUD Dasmen Aisyiyah Balongpanggang, Gresik. (Musrifah Tri Winarti/PWMU.CO).
PWMU.CO – Gandengan tangan mewarnai jalan sehat ibu dan anak KB Aisyiyah 15 dan TK Aisyiyah 28 Karangsemanding, Balongpanggang, Gresik, Jumat (23/8/2024).
Hari Ulang tahun Republik Indonesia merupakan momen bersejarah bagi bangsa indonesia yang teriring rasa gembira dan syukur oleh seluruh masyarakat indonesia.
Baik kalangan tua, muda, laki-laki, perempuan, warga kota, warga desa, anak-anak maupun dewasa ikut memeriahkan dengan berbagai macam bentuk kegiatan.
171 Peserta Ramaikan Jalan Sehat
Demi memeriahkan kegiatan HUT Ke-79 RI, dua Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini di Perguruan Muhammadiyah Karangsemanding bersinergi untuk berkegiatan bersama. Kegiatan itu terkemas dalam bentuk ‘Jalan Sehat Ibu dan Anak’ dengan penuh suka cita, semangat dan bahagia.
Kegiatan Jalan Sehat ini berlangsung pada, Jumat, (23/8/2024) sejak pukul 07.00 sampai selesai. Adapun lokasi kegiatan bertempat di halaman perguruan Muhammadiyah Karangsemanding.
Tercatat ada 171 peserta yang turut meramaikan kegiatan ini. Mereka terdiri dari siswa kelompok bermain berjumlah 35 anak beserta ibunya. Selain itu dari siswa TK Aisyiyah Bustanul Athfal 28 Karangsemanding sebanyak 63 Siswa beserta ibu.
Kemudian, ada juga 3 guru kelompok bermain dan 5 guru taman kanak-kanak dan selalu setia mendampingi ketua yayasan dan ketua PAUD Dasmen Aisyiyah Cabang Balongpanggang.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memeriahkan HUT RI yang ke 79 dengan kegiatan yang positif seperti Jalan sehat ibu dan anak” ucap Kepala TK Aisyiyah 28 karangsemanding Musrifah Tri Winarti SPd.
“Dengan saling bersinergi memupuk kerjasama yang apik antara Guru, anak-anak serta walimurid serta yayasan dan PAUD Dasmen menciptakan suasana kebersamaan dan kekeluargaan bisa terjalin dengan baik ucap musrifah tri winarti” imbuhnya.
Jalan Sehat ibu dan anak terbuka oleh ketua PAUD Dasmen Aisyiyah Balongpanggang, Liza Rahmawati SPd. Hadir tepat waktu, dengan wajah berseri-seri , dan penuh semangat, Liza memberikan sepatah dua kata sebelum membuka acara.
“Memberikan motivasi untuk selalu berkegiatan positif, membangun sinergi dan bisa bergerak bersama-sama antara kelompok bermain 15 dan TK Aisyiyah 28” ucapnya.
Kerja sama Harus Terus Terjalin
Tidak lupa, ia juga memberikan apresiasi kepada seluruh pihak atas kerja sama yang apik. Baik antara guru dengan murid, guru dengan wali murid, guru dengan pengurus serta kepala dan guru harus terus terjaga dengan baik.
“(Sehingga nanti) Bisa bersinergi, berjalan bareng untuk kebaikan lembaga KB Aisyiyah 15 dan TK Aisyiyah 28 Karangsemanding” tutur Liza memotivasi.
“Dengan ucapan Bismillah ,acara jalan Sehat dibuka” ucap Liza membuka acara. Kegiatan kemudian dimulai dengan kegiatan senam kewer-kewer dengan instruktur 3 Orang dari ketua paguyuban KB dan TK.
Usai melaksanakan senam selama 5 menit, acara kembali berlanjut dengan pemberangkatan jalan sehat. Kelompok bermain berangkat terlebih dahulu oleh Ibu Liza dan berlanjut kepada peserta dari Tk dengan pemberangkatan oleh Ketua Yayasan Ibu Nurhayati.
Nampak jelas wajah anak-anak dan ibu-ibu walimurid mengikuti kagiatan ini dengan rute perjalanan mengelilingi Dusun Karangsemanding desa karangsemanding, dari RT 1 sampai RT 4.
Tak terasa dalam waktu 45 menit para peserta sudah kembali ke halaman perguruan muhammadiyah. Anak-anak serta ibu pun langsung cuci tangan dan memakan bekal dari rumah.
Kegiatan jalan sehat ibu dan anak ini tidak hanya meriah berkat keikutsertaan dari seluruh peserta dari KB dan TK. Melainkan juga adanya Doorprize berupa hadiah hiburan kurang lebih 100 bungkus dan hadiah utama yang disediakan oleh lembaga, Guru, Paguyuban, Donatur. Dan tidak lupa Doorprize dari SD Muh 02 Balongpanggang (SD Muda Karisma)
Luar Biasa semua anak-anak mendapat hadiah hiburan dan ada beberapa anak yang mendapatkan hadiah utama. Anak-anak tampak bahagia mendapat hadiah hiburan dan hadiah utama.
Penulis Musrifah Tri Winarti, Editor Danar Trivasya Fikri