PWMU.CO – Murid Islamic School SD Muhammadiyah Kota Blitar (SD Muhtar) mengikuti kelas hafalan (Tahfidz) pada, Selasa (3/9/2024).
Kegiatan yang berlangsung setiap pagi ini dilaksanakan di Masjid At-Taqwa Muhammadiyah, jalan Cokroaminoto Nomor 3 Kelurahan Kepanjenlor Kecamatan Kepanjenkidul Kota Blitar. karena berada satu lokasi dengan SD Muhtar.
Guru hafalan, Fiki Fatwa Khunaifi SPdI menjelaskan bahwa program kegiatan ini disebut Morning Islamic Talent (MIT) yang dilaksanakan secara rutin mulai pukul 06:00 sampai 07:00 WIB.
“Selama belajar di SD Muhtar, para murid mendapat target untuk hafal al-Quran juz 30. Hafalan dimulai dari surat pendek dalam juz 30. Beberapa murid ada yang sudah hafal juz 30. Kemudian mereka melanjutkan hafalan juz 1 atau juz 29.”
“Kemampuan para murid dapat dilihat dari kelancaran hafalan, ilmu tajwid, dan makhorijul huruf. Sehingga mereka tetap perlu mengikuti kelas hafalan,” kata Fiki.
Pembelajaran hafalan satu jam setiap pagi ini berlangsung dalam beberapa kelompok. Setiap kelompok ada beberapa murid yang hafalan suratnya sama.
Proses hafalan diawali dengan membacakan satu ayat berulang-ulang dengan berirama. Para murid mengikutinya bersama-sama secara binnadzar (dengan melihat) kemudian dilakukan secara bil ghaib (tanpa melihat).
Jika satu ayat sudah dihafalkan, maka bisa dilanjutkan ke ayat berikutnya. Tergantung panjang pendeknya ayat. Kemudian mereka menguatkan hafalan dengan teman sekelompoknya.
Cara ini dipilih agar membaca dan menghafal secara benar. Para murid boleh menghafal surat berikutnya untuk menambah hafalannya. Jika sudah hafal satu surat maka para murid setoran hafalan ke guru satu per satu.
Kegiatan hafalan ini bisa menjadikan murid semangat karena mampu menghafal al-Quran secara bersama-sama.
“Hafalan bersama lebih mendukung dengan saling menyimak, saling memotivasi, dan bisa menambah hafalan sedikit demi sedikit sehingga tidak memberatkan,” ujar Fiki.
Setelah selesai setoran hafalan, para murid terlihat senang karena kualitas hafalan sudah teruji dan bisa menambah hafalan lagi.
Jadwal materi yang dipelajari dalam sepekan. Hari Senin hafalan do’a yaumiah dan artinya. Hari Selasa hafalan hadits yaumiah dan artinya. Hari Rabu dan Kamis hafalan surat pendek, serta hari Jum’at murojaah dan Tahsin.
Program ini gratis dan keuntungan untuk para murid adalah terbiasa datang di di sekolah pada awal waktu, syiar dan memakmurkan Masjid, mendapat keilmuan dari mengaji dan murojaah, menjaga hafalan do’a yaumiah, hadits yaumiah, dan surat-surat pendek.
Jika seorang murid mampu menghafal al-Quran maka bisa memberikan mahkota untuk orang tuanya di hari kiamat nanti. Selain itu, dengan menghafal maka sikap dan perilaku lebih tertata dan beradab.
Penulis Agus Fawaid Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan