PWMU.CO – Sebelum turun di ajang lomba Paduan Suara Rumah Sakit Muhammadiyah dan Aisyiyah se Jawa Timur, Rakerwil ke 41 MPKU dijadikan sebagai ajang pemantapan. rakerwil ini berlangsung pada Sabtu-Ahad (28-29/09/2024).
RSI Fatimah tampil dengan 23 personil yang terdiri dari 13 putri dan 10 putra. Melibatkan semua element mulai dari bagian manajemen, perawat, farmasi, driver ambulance hingga housekeeping. Anas berharap tim nya kali ini mampu tampil all out.
Rapat Kerja Wilayah ke 41 MPKU Jawa Timur yang dilaksanakan di ballroom Blambangan El Royal Hotel, RSI Fatimah Choir membawakan lagu Laskar Pelangi karya Nidji dan Medley lagu Ulan andung-andung, Padang ulan, Tanduk Majeng sebagai pengisi pra acara.
Dan di acara utama, Lagu Indonesia Raya dan Mars Sang Surya dibawakan dengan apik dan syahdu.
Menurut Anas, kami mempersiapkan ini kurang lebih 3 bulan. Awal latihan seminggu sekali pada hari Rabu malam. Namun mendekati hari H, latihan kami intensifkan jadi tiap hari. Alhamdulillah pak Sukadiono malah minta kami nyanyi lagi di akhir acara.
Dalam kesempatan ini, RSI Fatimah Choir tampil dengan baju adat Jebeng Thulik dengan batik nuansa hitam dan kuning.
Menurut dokter Tjatur Priambodo, direktur RSI Aisyiyah Tulangan Sidoarjo, gaya berkerudung tim putri mirip dengan gaya berkerudung bu Sinta Nuriyah, istri alm Gus Dur (Presiden RI ke 4). (*)
Penulis Yulia Febrianti Editor Amanat Solikah