PWMU.CO – Tapak Suci (TS) Sekolah Dasar Muhammadiyah 1 Kesamben (SD Mutu Kesamben), Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar, berhasil menorehkan prestasi gemilang di ajang Kejuaraan Pencak Silat Dandim Cup Kota Malang Open di GOR Ken Arok, Kota Malang pada Sabtu-Minggu (21-22/12/2024).
Kejuaraan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kodam V Brawijaya serta Hari Juang Kartika ini digelar mulai pukul 07.00 WIB.
Kontingen SD Mutu Kesamben berhasil membawa pulang total 11 medali, yang terdiri dari 1 medali emas, 6 medali perak, dan 4 medali perunggu.
Berikut Para Kontingen SD Mutu Kesamben yang Berhasil Meraih Prestasi Gemilang di Ajang Kejuaraan Pencak Silat Dandim Cup Kota Malang Open.
Pemenang Medali Emas
1. Daffa Ibnu Hafidz: Juara 1 Kategori Tanding Kelas I (42-44 Kg) Usia Dini 2B (10-12 tahun).
Pemenang Medali Perak
1. Jordan Ananta: Kategori Seni Kelas Tunggal Tangan Kosong Putra Usia Dini 2B (10-12 tahun).
2. Muhammad Kafie Abqary Prasetio: Kategori Tanding Kelas Bebas Under 26 Kg Putra Usia Dini 2A (7-9 tahun).
3. Al Rescha Sabian Abyasa Wibowo: Kategori Tanding Kelas Bebas Under 26 Kg Putra Usia Dini 2A (7-9 tahun).
4. Amira Nur Islami: Kategori Tanding Kelas E Putri (34-36 Kg) Usia Dini 2A (7-9 tahun).
5. Avicka Yuna Wahyudi: Kategori Tanding Kelas Bebas Under 26 Kg Putri Usia Dini 2A (7-9 tahun).
6. Syahla Arsyla Hendrya: Kategori Tanding Kelas D Putri (32-34 Kg) Usia Dini 2B (10-12 tahun).
Pemenang Medali Perunggu
1. Albyakta Arvano Putra: Kategori Tanding Kelas H Putra (40-42 Kg) Usia Dini 2B (10-12 tahun).
2. Aqita Natasya Sasongko: Kategori Tanding Kelas F Putri (36-38 Kg) Usia Dini 2B (10-12 tahun).
3. Alzwero Faiq Putra Relyarno: Kategori Tanding Kelas G Putra (38-40 Kg) Usia Dini 2B (10-12 tahun).
4. Muhammad Arfa Kholfani Putranto: Kategori Tanding Kelas G Putra (38-40 Kg) Usia Dini 2B (10-12 tahun).
Kepala SD Mutu Kesamben, Mastika Septiani Putri MPd menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas prestasi tersebut.
“Kami bangga atas usaha dan semangat para murid. Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berjuang dan mengharumkan nama sekolah,” ujarnya.
Sementara itu, Pelatih Tapak Suci, M Yusuf Fajar Areiyan Surya Wijaya, menambahkan, “Kemenangan ini adalah hasil kerja keras semua pihak. Kami berharap murid-murid bisa terus berprestasi dan menginspirasi.”
Sekolah yang memiliki branding The Islamic Character School: Beriman, Berilmu, dan Berakhlak Mulia ini diharapkan bisa semakin unggul, diminati masyarakat, dan jumlah siswanya semakin bertambah. (*)
Penulis Agus Fawaid Editor Ni’matul Faizah