
Penyerahan Hadiah untuk Tim Futsal SD Muhtar usai meraih Juara 2 di Salosta Championship 2025, Selasa pagi (4/2/2025). (Agus Fawaid/PWMU.CO).
PWMU.CO – Tim Futsal SD Muhammadiyah Kota Blitar (SD Muhtar) menerima hadiah setelah berhasil meraih Juara 2 dalam ajang Salosta Championship 2025.
Pembagian hadiah berlangsung pada Selasa pagi (4/2/2025) di teras depan ruangan sekolah dan tersaksikan oleh para guru, karyawan, dan murid.
Kompetisi futsal tingkat SD negeri dan swasta se-Blitar ini berlangsung pada Minggu (2/2/2025) dari pagi hingga sore di lapangan SMPN 7 Kota Blitar, Jalan Raung Nomor 01, Kelurahan Kepanjenlor, Kecamatan Kepanjenkidul.
Kalahkan Sejumlah Tim Tangguh
Tim SD Muhtar dengan pelatih Dhendy Wahyudhi atau Coach Deden, berhasil mengalahkan beberapa tim tangguh, termasuk SDN 2 Plosokerep Blitar, SDN 1 Sananwetan Blitar, dan SDN 1 Sentul Blitar.
Kepala SD Muhtar, Tiwik Kusrini SPd, menyerahkan hadiah berupa piala dan amplop kecil untuk setiap anggota tim.
Dalam sambutannya, Tiwik menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada tim futsal atas perjuangan mereka.
“Kami sangat bangga dengan pencapaian tim futsal SD Muhtar. Ini adalah hasil dari kerja keras, disiplin, dan semangat pantang menyerah. Semoga keberhasilan ini menjadi motivasi bagi seluruh murid untuk terus berprestasi” ujar Tiwik.
Guru olahraga yang mendampingi, Arif Gunawan SPd, juga memberikan kesannya terkait kompetisi ini.
“Anak-anak terlihat senang, semangat, dan antusias selama mengikuti pertandingan. Mereka bermain dengan penuh sportivitas dan kekompakan” kata Arif.
Tidak hanya itu, Arif juga menambahkan bahwa keikutsertaan dalam turnamen ini memiliki banyak manfaat. Terutama dalam melatih kerja sama tim, disiplin, dan semangat kompetitif yang sehat.
“Kami berharap ke depan kegiatan seperti ini bisa diadakan secara rutin agar semakin banyak murid yang bisa berkembang di bidang olahraga” tambahnya.
Acara penyerahan hadiah ini juga teriring dengan doa agar SD Muhtar semakin unggul, menjadi lembaga terbaik, ramah anak, serta semakin masyarakat minati.
Dengan branding sebagai Islamic School dan motto Mencetak Generasi Islami, Unggul, dan Berwawasan Global, SD Muhtar terus berkomitmen dalam mencetak murid-murid yang berprestasi di berbagai bidang.
Penulis Agus Fawaid, Editor Danar Trivasya Fikri