
PWMU.CO – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Blitar resmi mengukuhkan kepengurusan baru masa jabatan 2023-2026 dalam acara yang berlangsung khidmat di Aula Baru Graha PKPRI, Kota Blitar, Ahad (23/2/2025).
Acara ini dihadiri oleh perwakilan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) se-Kabupaten Blitar serta tamu undangan lainnya. Sejak pukul 11.00 WIB, peserta mulai berdatangan untuk registrasi, makan siang, dan shalat berjamaah sebelum prosesi pengukuhan dimulai.
Rangkaian acara diawali dengan pembukaan, pembacaan ayat suci al-Quran, serta menyanyikan lagu Indonesia Raya, Sang Surya, dan Mars Pemuda Muhammadiyah. Pengukuhan dipimpin langsung oleh perwakilan Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jawa Timur.
Ketua PDPM Kabupaten Blitar yang baru, Bukhori Muslim SPd, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas amanah yang diberikan.
“Kami berkomitmen untuk membangun dan mengembangkan organisasi ini dengan semangat kepemudaan yang progresif dan berlandaskan nilai-nilai Islam. Kami berharap seluruh pengurus dan anggota dapat bekerja sama untuk membawa Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Blitar semakin maju,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Blitar, Sigit Prasetyo SE, menekankan pentingnya jiwa wirausaha sosial bagi kader Pemuda Muhammadiyah.
“Tidak ada kesuksesan tanpa proses. Pemuda Muhammadiyah harus memiliki jiwa wirausaha sosial yang kuat. Mulai dari membangun usaha secara mandiri hingga memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat,” pesannya.
Salah satu perwakilan PCPM Kecamatan Kanigoro, Kholid Abdurrahman, turut memberikan harapan bagi kepengurusan baru.
“Semoga kepengurusan ini semakin solid dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat,” ungkapnya.
Acara diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Ariefudin Widhianto MPd dari PDM Kabupaten Blitar, dilanjutkan dengan sesi ramah tamah antar peserta dan tamu undangan.
Dengan semangat baru, PDPM Kabupaten Blitar diharapkan mampu menjalankan program kerja yang inovatif dan berdampak positif bagi umat dan bangsa. (*)
Penulis Agus Fawaid Co Editor Ahmad Fikri Editor Wildan Nanda Rahmatullah