PWMU.Co -Murid SD Muhammadiyah 9 Malang berkunjung ke Kantor Polres Kota Malang, Kamis (16/17/2017). Kunjungan ini untuk mengenalkan siswa dengan sosok dan pekerjaan polisi penegak hukum.
Kedatangan siswa kelas 3 didampingi ustadz-ustadzah disambut meriah oleh jajaran Polres Kota Malang. Para siswa diajak berkeliling melihat ruang-ruang bagian di Polres Kota Malang.
Dijelaskan pula tugas-tugas yang dilaksanakan anggota polisi di masing-masing bagian itu.Tidak hanya berkeliling, para siswa ini juga diberikan pengetahuan tentang rambu lalu lintas, penggunaan helm dengan baik dan benar demi keselamatan berkendara.
Baca juga : Asyiknya Belajar Hewan dan Tubuh Manusia seperti Murid SDM 4 Malang Ini
Kustanti Setyowati, salah satu ustadzah mengatakan kegiatan kunjungan ke kantor polisi merupakan program pembelajaran luar kelas. Siswa mempelajari hak dan kewajiban polisi, rambu-rambu lalu lintas, dan kedisiplinan masyarakat. ”Hal ini sesuai dengan tema pembelajaran yaitu peduli lingkungan sosial,” katanya.
Dengan kunjungan ini, sambung dia, diharapkan mereka mengetahui apa tugas dan sosok polisi. ”Mereka bisa mengenal polisi secara langsung, sehingga dapat menghilangkan perasaan takut terhadap polisi dan bisa menjadi warga negara yang taat hukum,” tuturnya.
Kunjungan ini juga bertujuan mengenalkan ke siswa tentang polisi sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat. ”Siswa sejak usia dini perlu dikenalkan agar mereka mempunyai rasa aman dalam kehidupan sehari-hari,” ujar dia.
”Pelajaran hari ini semoga bermanfaat dan sesuai dengan harapan dari program pembelajaran terkait peduli lingkungan sosial dan dapat meningkatkan kedisiplinan pada siswa,” pungkas Kustanti (loresta nusantara)