PWMU.CO-Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Suko mengadakan shalat tarawih bertempat di SMP Muhammadiyah 10 Sidoarjo (SMP Miosi) selama Ramadhan. Karena PRM ini belum memiliki masjid maka sekolah baru di bagian barat kota delta ini diharapkan menjadi pusat pengembangan dakwah Muhammadiyah di wilayah ini.
Shalat tarawih diikuti oleh puluhan jamaah dari keluarga PRM-Aisyiyah dan para warga masyarakat. “Tahun lalu para jamaah Muhammadiyah tidak bisa berkumpul sebanyak ini,” ujar Agung Maulana, ketua Majelis Tabligh PRM Suko ditemui, Rabu (30/5/2018). Dia mengatakan, tiap hari jumlah jamaah semakin bertambah.
Shalat tarawih tahun lalu masih dilaksanakan di rumah salah satu jamaah, sambung Agung. Itupun tidak tiap hari. Karena sekarang menempati lokasi tetap di sekolah dengan ruang yang lebih luas bisa menampung jamaah lebih besar sehingga warga juga berdatangan.
Imam shalat Isya dan tarawih didatangkan dari Ma’had Umar bin Khattab. Muhammad Rifki, mahasiswa ma’had tersebut jauh-jauh dari Gunung Anyar menjadi imam dengan bacaan ayat Alquran yang mirip dengan suara imam Masjidil Haram.
Rabu itu bertindak sebagai penceramah tarawih Ustadz Darul Setiawan SPd. Dalam penyampaiannya, dia berharap agar ibadah yang dilakukan saat ini dapat lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.
Tidak hanya sebatas itu. Jamaah ibu-ibu juga membagikan kue risoles usai pelaksanaan shalat tarawih. Tarawih yang berada di lantai satu dari gedung sekolah berlantai empat itu pun menjadi semarak. (Das)