PWMU.CO – “Allahumma Shayyiban Nafi’an” doa minta keberkahan saat hujan turun disampaikan oleh MC saat rinai hujan mengguyur acara pengajian yang diselenggarakan oleh PCM Genteng, Kabupaten Banyuwangi. SMA Muhammadiyah 3 Genteng yang menjadi lokasi pelaksanaan kegiatan pun menjadi basah, (22/7).
Namun kondisi ini tidak mengurangi antusiasme undangan yang hadir untuk mendengar ceramah Mustofa B Nahrawardaya, salah satu anggota Majelis Pustaka dan Informasi PP Muhammadyah. Bukan hanya warga Muhammadiyah saja yang turut menyimak paparan materi dari pengurus Muhammadiyah Genteng, tapi juga warga luar.
Saat menyampaikan alasan pemilihan lokasi pelaksanaan, Fatkhur Rahman, Ketua Ranting Muhammadiyah Genteng Kulon yang juga ketua panitia memberikan penjelasan argumentatif. “Selain mudahnya akses lokasi juga potensi yang ada di SMAMTI sangat tinggi. Selain itu sumber daya manusia juga cukup mumpuni dengan sistem kerja yang penuh dedikasi dan komitmen tinggi,” papar Rahman.
“Meningkatnya ghirah dan kerjasama dalam membesarkan AUM serta sinergi yang signifikan antara pimpinan ranting, cabang dan AUM menjadi kebanggaan tersendiri. Semoga ini menjadi awal yang baik dalam kinerja kami, terutama yang berkenaan dengan administrasi,” lanjut Rahman.
“Alasan lain dari pemilihan waktu pelaksaan adalah, bila diselenggarakan setelah bulan syawal maka semua warga AUM yang ada di wilayah PCM Genteng dapat hadir, tidak terkendala liburan,” ungkap pria yang juga karyawan RS PKU Muhammadiyah Rogojampi ini.
Kepala SMAMTI, Drs Sukadi, menyampaikan bahwa sekolah yang ditempati memang tidak megah. Tapi prestasi yang ditelorkan sudah cukup mumpuni, termasuk semua pengisi acara serta panitia lokal acara adalah warga SMAMTI. “Apalagi saat ini SMAMTI juga sudah mempunyai produk unggulan berupa batik hasil karya siswa. Bangganya lagi, batik ini juga sudah mulai dikenal di jajaran Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur,” ujar Sukadi.
Selamat! (yulia)