PWMU.CO-TK Aisyiyah 05 Kenjeran mengadakan pengajaran puncak tema gigi. Acaranya diisi dengan penyuluhan gigi dan cara sikat gigi yang benar kepada para murid. Kegiatan ini bekerja sama dengan RS PKU Muhammadiyah Surabaya berlangsung Jumat-Sabtu, (10-11/8/2018).
Acara bertempat di lapangan Platuk 131 untuk mempraktikkan cara sikat gigi yang diajarkan oleh Drg Aulia Mursyida. Sebelumnya selama sepekanmurid-murid ini belajar dengan tema tentang mulut dan gigi.
Kepala TK Aisyiyah 05 Anik Hatiati SThI mengatakan, puncak tema pembelajaran selalu dilakukan agar anak-anak paham dan mengerti apa yang telah dipelajari sebelumnya. “Untuk tema mulut dan gigi mendatangkan dokter gigi dari RS Muhammadiyah untuk mempraktikkan cara menggosok gigi yang benar,” papar Anik.
Sebelumnya anak-anak diajak berkumpul di aula untuk menonton video tentang gigi yang sakit karena makan makanan manis dan jarang digosok. ”Harapannya dengan video itu anak-anak membiasakan menggosok gigi di rumah. Semoga anak-anak senantiasa menjaga giginya agar selalu sehat dan bersih,” ujarnya. (Riska/Habibie)