PWMU.CO – Pada tanggal 22-24 Mei 2016, Pimpinan Pusat Muhammadiyah akan menggelar konsolidasi nasional dan Konvensi Nasional Indonesia Berkemajuan (KNIB). Acara tersebut akan berlangsung di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dan akan dihadiri oleh tokoh-tokoh nasional. Dijadwalkan hadir antara lain Ketua MPM Zulkifli Hasan, Prof BJ Habibie, Megawati Soekarnoputri, Sri Sultan Hamengkubuwono X, Prof M Amien Rais, KH Hasyim Muzadi, Prof Syafii Ma’arif, Prof Taufik Abdullah, Prof Din Syamsuddin dan lainnya.
(Baca: Unmuh Bergotong-royong Sponsori Siaran Langsung KNIB di TV Nasiona, Ketika Pendidikan Muhammadiyah Tidak Lagi Modern, Muhammadiyah Luncurkan Fiqih Jurnalistik)
Peserta yang akan hadir dalam acara tersebut adalah dari perwakilan Majelis/Lembaga/Biro PP Muhammadiyah, perwakilan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) se-Indonesia, dan perwakilan Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) se-Indonesia. Ada juga dari perwakilan Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM), Rumah Sakit dan Organisasi Otonom pusat.
Untuk acara konsolidasi Muhammadiyah akan dilaksanakan pada Ahad 22 Mei 2016 mulai jam 16.00 WIB di Gedung AR Fahruddin B lantai 5 Kampus Terpadu UMY. Sementara KNIB dimulai Senin 23 Mei 2016 jam 08.00 WIB di Aula Masjid KHA Dahlan Kampus Terpadu UMY.
(Baca: Dakwah Muhammadiyah Tak Boleh Dininabobokkan Masa Lalu,Watak Muhammadiyah Itu Memberi)
Registrasi peserta dilaksanakan Ahad 22 Mei 2016 jam 09.00 di Kantor PWM DIY Jl. Gedong Kuning 130 B Yogyakarta. Selanjutnya oleh Tim UMY peserta akan diantarkan ke penginapan untuk check in dan diantar ke UMY untuk mengikuti konsolidasi nasional.
Sedangkan bagi peserta yang sampai di Yogyakarta hari Ahad 22 Mei setelah jam 16.00 WIB, registrasinya di Kampus UMY pada hari Ahad 22 Mei 2016 mulai pukul 16.00 WIB. Penginapan peserta disediakan oleh Panitia mulai Ahad 22 Mei 2016 jam 13.00 WIB sampai dengan Rabu 25 Mei 2016 jam 12.00 WIB.(ilmi)