PWMU.CO-Konsul Hizbul Wathan (HW) Besuki bergerak ke Pacitan membantu korban longsor di Desa Tokowi Kec. Nawangan, Ahad (3/12/2017).
Pasukan HW Besuki ini terdiri tujuh anggota gabungan Dewan Sughli Daerah dan Kwartir Daerah Situbondo. Tim ini bergabung dengan tim Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) yang sudah datang membuka posko di Tokowi.
Mereka langsung bekerja membuka akses jalan Desa Tokowi yang tertimbun longsoran tanah dan membawa bantuan makanan, pakaian, dan uang.
Berita lain : Perjuangan Kokam Tembus Medan Bahaya Banjir Pacitan
Ramanda Khoirul Anam pioneri Konsul Hizbul Wathan Besuki menjelaskan, bantuan yang telah disalurkan terdiri 24 karung pakaian, 12 dus makanan, dan uang Rp 18 juta.
“Dari pantauan selama dua hari di Nawangan, ada 20 titik longsor yang menutupi jalan desa dan beberapa rumah yang tertimbun longsor,” ujar Khoirul Anam.
Wilayah yang tertimbun longsor, kata Anam melaporkan, menyebabkan harga bahan pokok lebih mahal. “Warga yang sudah menderita jadi lebih sengsara karena harga mahal,” katanya.
Dia menerangkan, saat ini yang paling dibutuhkan oleh warga Pacitan adalah membuka akses jalan dari longsoran agar tidak terisolasi. “Bantuan baru datang dari relawan Muhammadiyah,” ujarnya.
Anam mengharapkan anggota HW bergerak membantu daerah ysng terkena musibah. “Ini sesuai pesan ketua Kwartir Wilayah Gerakan Hizbul Wathan kepada semua anggotanya,” tutur Anam memungkasi laporannya. (yulia)