Dua murid SD Muhammadiyah 9 (SD Mulan) Jalen Genteng Banyuwangi meraih juara 2 dan 3 pada Festival Seni Panahan Tradisional tingkat kabupaten Banyuwangi yang dilaksanakan hari Minggu (12/10/2025) di SMK Muda Genteng Banyuwangi.
Kegiatan festival yang diselenggarakan oleh STEMDA yang merupakan ekstra panahan dari SMK Muda Genteng bekerjasama dengan Komite Olahraga Mayarakat Indonesia (KORMI) daerah Banyuwangi.
KORMI merupakan wadah dari berbagai induk organesasi olahraga (INORGA) rekreasi di Indonesia dengan tujuan memasyarakatkan gaya hidup sehat dan kegemaran berolahraga, serta mengembangkan potensi sumber daya manusia melalui olahrag rekreasi. Hal ini beda dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) yang hanya fokus pada prestasi olahraga saja.
Secara umum antara panahan tradional dan moderen sama, baik teknik maupun cara bermainnya. Namun perbedaan utamanya adalah pada teknologi dan alat yang digunakan maupun filosofi serta teknik membidik yang diterapkan.
Panahan trasional mengandalkan insting dan perasaan dengan alat sederhana yang sudah ada sejak zaman dahulu kala. Sementara panahan moderen menggunakan teknologi zaman sekarang.
“Dari sisi organisasi di Indonesia panahan tradisonal masuk kedalam naungan Panah Indonesia yang merupakan bagian dari KORNI. Sedangkan untuk panahan modern adalah bagian dari KONI dan berorientasi pada prestasi dan bagi pemaian panahan trasional tidak akan sulit beradaptasi ke panahan modern. Hanya peralatannya sangat mahal,” ujar Heru pembina atlit panahan SD Mulan Jalen.
Boyong Dua Piala
Dalam Festival Seni Panahan Tradisional tahun 2025 ini SD Mulan Jalen menerjunkan delapan atlit yang terdiri dari enam putra dan dua putri.
“Dari kedelapan siswa-siswi tersebut alhamdulillah anak-anak mampu mendapatkan dua piala yaitu atas nama M.Iqbal Zafir sebagai juara 2 dan Syifanka mendapat juara 3. Keduanya merupakan siswa kelas IV, perjuangan dan latihan intensif selama dua minggu berturut-turut akhirnya mendapatkan hasil,” ungkap Umi Rosyidah,M.Pd selaku kepala SD Mulan Jalen.
Prestasi demi prestasi baik akademik maupun non akademik terus bermunculan dari siswa-siswi SD Mulan Jalen selalu bermunculan setiap tahunnya, diharapkan dari prestasi-prestasi tersebut mampu mendongkrak SPMB tahun depan, komentar ketua Majelis Dikdasmen PRM Jalen. (*)






0 Tanggapan
Empty Comments