31 Juli 2025 menjadi momen yang membanggakan bagi TK Aisyiyah Bustanul Athfal XI Ngelom. Sekolah yang berlokasi di daerah Sepanjang ini berhasil meraih Juara 1 dalam Lomba Sekolah Hijau dan Pojok Baca yang diselenggarakan oleh Lembaga Lingkungan Hidup dan Penaggulangan Bencana (LLHPB) dan LBSO Cabang Aisyiyah Sepanjang dengan tema “Sekolah Hijau Berkreasi, Literasi Bersemi”.
Sebuah pencapaian yang menjadi awal yang baik dan penuh semangat untuk menjalani tahun ajaran baru dengan lebih optimis. “Alhamdulillah, ini adalah prestasi yang membanggakan bagi kami. Semoga menjadi pemicu semangat untuk terus menjadi lebih baik ke depannya,” ungkap Kepala TK Aisyiyah Bustanul Athfal XI Ngelom, Desty.
Dalam persiapan mengikuti lomba ini, sekolah tidak berjalan sendiri. Kolaborasi erat terjalin antara pihak sekolah dan Ikatan Wali Murid Aisyiyah (Iwama) dalam menciptakan lingkungan yang asri dan edukatif. Bersama, mereka merancang dan mewujudkan pojok baca, serta pot-pot tanaman gantung yang mempercantik area sekolah.
“Prosesnya cukup panjang, mulai dari perencanaan desain, pembelian bahan, hingga pengerjaan. Namun, semuanya bisa terlaksana dengan baik berkat dukungan luar biasa dari Iwama,” lanjut Desty.
Tidak hanya dukungan materi, keterlibatan para wali murid juga menjadi kunci utama dalam keberhasilan ini. Mereka rela meluangkan waktu di hari libur, bahkan turun tangan langsung dalam menghias sekolah. Kebersamaan ini menunjukkan kuatnya sinergi antara orang tua dan sekolah dalam mewujudkan lingkungan belajar yang inspiratif.
Lebih dari sekadar lomba, kegiatan ini memiliki nilai edukatif yang ingin ditanamkan kepada para siswa. Desty menjelaskan bahwa melalui kegiatan ini, anak-anak diajak untuk menumbuhkan rasa memiliki terhadap lingkungan. Mereka belajar menjaga kebersihan, mencintai tanaman, serta merawat ruang belajar bersama.
Namun, proses menuju kemenangan ini tentu bukan tanpa tantangan. Salah satu kendala utama adalah waktu persiapan yang sangat singkat. Meski demikian, seluruh elemen sekolah bersatu dan meluangkan waktu untuk bekerja sama demi kemajuan sekolah tercinta.
Ke depan, Desty berharap kegiatan bertema lingkungan ini bisa dikembangkan lebih variatif. “Kami ingin anak-anak bisa belajar membuat daur ulang dari sampah, mengurangi penggunaan plastik, dan menerapkan kebiasaan baik ini tidak hanya di sekolah, tapi juga di rumah,” tuturnya penuh harap.
Kemenangan ini bukan hanya tentang piala, tapi tentang membangun budaya cinta lingkungan sejak dini, dan TK Aisyiyah Bustanul Athfal XI Ngelom telah membuktikan bahwa kerja sama dan komitmen adalah kunci dari sebuah perubahan positif.(*)






0 Tanggapan
Empty Comments